Berita Kalteng
Dugaan Perusahaan Milik Elit Nasional Mangkir Pajak, Gubernur Agustiar Sabran Beri Tanggapan Tegas
Gubernur Kalteng, Agustiar Sabran tanggapi adanya perusahaan di Kalteng yang sulit memenuhi kewajiban pajaknya, Jumat (21/11/2025).
Penulis: Muhammad Iqbal Zulkarnain | Editor: Pangkan Banama Putra Bangel
Menurutnya, perusahaan yang tidak taat aturan lebih baik angkat kaki dari Provinsi Kalimantan Tengah.
“Tidak taat dengan peraturan perundangan berlaku. Ya baik hengkang saja dari Kalimantan Tengah ini,” ucapnya.
Lebih lanjut, dalam proses pengurusan izin sekalipun, Agustiar Sabrab mengatakan dirinya meminta komitmen tertulis dari para petinggi perusahaan.
“Kami inginkan direktur utamanya punya kompetensi, komisarisnya juga. Jangan sampai yang datang manajer, dan sebagainya. Karena dua itu yang punya kompetensi. Mereka harus buat fakta integritas. Kalau mereka ingkar, ya mereka berhadapan. Saya nggak ada kepentingan, apapun saya pertaruhkan,” terang Gubernur Kalteng.
Meski bersikap tegas, Agustiar Sabran tetap meminta dukungan publik agar kebijakan penegakan aturan dapat berjalan efektif.
“Saya minta dukungan dan doa restu dari Bapak Ibu sekalian. Jangan diadu saya sendiri,” pintanya.
Kini, Pemprov Kalteng memastikan komitmen untuk meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD) sekaligus mengawal iklim usaha yang sehat dan berkeadilan bagi semua pihak.
Agustiar Sabran juga menegaskan, Kalteng tetap membutuhkan investasi, namun investasi yang hadir harus berkomitmen membangun daerah, bukan justru merugikan publik dengan mengabaikan kewajiban.
“Kalimantan Tengah ini butuh investasi, tapi yang taat aturan,” pungkasnya.
(Tribunkalteng.com)
| Polda Kalteng Sosialisasi Call Center 110, Dalam 10 Menit Polisi Hadir di Tengah Masyarakat |
|
|---|
| Wagub Edy Tegaskan Komitmen Pemprov Kalteng untuk Penguatan Masyarakat Adat |
|
|---|
| Soal Aklamasi Pemilihan Ketua Golkar Kalteng, Edy Pratowo: Doakan Saja, Nanti Buka Kartunya Repot |
|
|---|
| 534 Koperasi Merah Putih se-Kalteng Ajukan Lahan untuk Bangun Kantor |
|
|---|
| Cegah Penyebaran Hoaks di Kalteng, Diskominfo Gelar Sayembara Bawa Fakta |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kalteng/foto/bank/originals/Gubernur-Kalteng-Agustiar-Sabran-21-November-2025.jpg)