Berita Palangka Raya

Aksi Sosial Barber Bee Disambut Antusias Warga, Cukur Rambut Gratis di Bundaran Besar Palangka Raya

Barber Bee membuka cukur rambut gratis di Bundaran Besar Palangka Raya, warga Kota Cantik antusias mengikuti dan mengantre untuk menunggu giliran

TRIBUNKALTENG.COM/ MUHAMMAD IQBAL ZULKARNAIN
WAWANCARA - Owner Barber Bee, Muhammad Andi, saat ditemui TribunKalteng.com di Bundaran Besar Palangka Raya, Selasa (18/11/2025). 

Ringkasan Berita:
  • Barbershop lokal asal Palangka Raya menggelar cukur rambut gratis di Bundaran Besar, Selasa (18/11/2025) mulai pagi hingga sore hari ini.
  • Kegiatan cukur gratis ini digelar oleh Barber Bee dalam rangka memperingati 10 tahun perjalanan mereka di industri barbershop lokal.
  • Event ini sekaligus menjadi pemanasan sebelum rencananya mencoba memecahkan rekor MURI mencukur 600 di akhir tahun.

TRIBUNKALTENG.COM, PALANGKA RAYA -Suasana Bundaran Besar Palangka Raya tampak ramai pada Selasa (18/11/2025) sore. 

Di bawah tenda berhias spanduk, belasan barberman dari Barber Bee bekerja tanpa henti mencukur rambut warga yang mengantre panjang. 

Kursi-kursi barbershop berjajar rapi, sementara masyarakat dari berbagai usia tampak duduk menunggu giliran.

Kegiatan cukur rambut gratis ini digelar oleh Barber Bee dalam rangka memperingati 10 tahun perjalanan mereka di industri barbershop lokal.

“Cukur gratis kali ini kita adakan karena kita memperingati 10 tahun Barber Bee, barbershop lokal Kota Palangka Raya yang sudah berkarya satu dekade,” ujar Owner Barber Bee, Muhammad Andi, saat ditemui Tribuknalteng.com di Bundaran Besar Palangka Raya, Selasa (18/11/2025).

Untuk diketahui, acara hanya berlangsung satu hari, mulai pukul 10.00 hingga 17.00 WIB.

Pemilihan Bundaran Besar sebagai lokasi bukan tanpa alasan. Menurut Andi, tempat ini merupakan simbol kebanggaan masyarakat Palangka Raya.

“Kita ingin memperkenalkan kepada industri barbershop Indonesia bahwa kita punya bundaran yang keren, ikonik,” katanya.

Sejak pagi, area Bundaran Besar tak pernah sepi. Andi mengaku awalnya tidak menyangka antusias warga akan sebesar ini.

“Saya mengira awalnya nggak bakal terlalu ramai, tapi ternyata sangat membeludak. Dari jam 10 kami nggak berhenti nyukur. Awalnya cuma enam barberman, sekarang sudah full squad 12 orang,” ungkapnya.

Cukur gratis tersebut terbuka bagi masyarakat umum tanpa syarat apa pun.

“Event ini terbuka untuk seluruh masyarakat Palangka Raya, tanpa terkecuali. Kalau mau cukur, langsung saja datang ke Bundaran Besar,” tegasnya.

Barber Bee sendiri, kini telah memiliki lima outlet resmi di Palangka Raya, yakni di Pasar Kahayan, Jalan Rajawali, Temanggung Tilung, G. Obos 12, dan Jalan Jati.

Dalam momentum satu dekade ini, Andi menyampaikan terima kasih kepada warga Palangka Raya atas kepercayaan yang telah diberikan.

Ia juga menyebut tren potongan rambut di Palangka Raya saat ini didominasi dua model, yakni Side part, atau yang ia sebut “potongan sejuta umat”, dan Korean style, seperti mullet.

Sumber: Tribun Kalteng
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved