Berita Bartim

Abed Nego Raih Juara II Nasional MMA, Ternyata Sosok Anggota Damkar Bartim Ini Jadi Pemicunya

Kemenangan Abed Nego dalam kancah kejuraan nasional MMA atau Mix Martial Arts tidak bisa lepas dari sosok pelatihnya.

Penulis: Herman Antoni Saputra | Editor: Fathurahman
Istimewa
Peran Roy Prihatenyan yakni pelatih Abet Nego di Mix Martial Arts atau MMA yang berhasil mendidik Abednego hingga berhasil meraih juara.  

TRIBUNKALTENG.COM, BARTIM - Kemenangan Abed Nego dalam kancah kejuraan nasional MMA  atau Mix Martial Arts tidak bisa lepas dari sosok pelatihnya.

Dunia MMA atau Mix Martial Arts menjadi olahraga beladiri yang akhir-akhir ini populer di Indonesia sehingga mulai banyak warga yang tertarik menyaksikan olahaga tersebut.

Berbagai kalangan mulai mencoba olahraga Mix Martial Arts yang mempertemukan dua orang di atas ring ini. 

Beberapa waktu lalu atlet MMA Kalteng Abet Nego berhasil menoreh Prestasi gemilang dengan meraih Juara II Nasional kelas 65 Kg Senior pada kamis, (30/11/2023).

Ada sosok yang menjadi triger dibalik kemenangan Abet Nego warga Bartim Kalteng ini. Peran Roy prihatenyan yakni pelatih Abet Nego di MMA berhasil mendidik Abednego hingga berhasil meraih juara.

Baca juga: Mengenal Lebih Dekat Sosok Abet Nego Atlet Asal Barito Timur Mewakili Kalteng di Kejurnas IBCA MMA

Baca juga: Harumkan Nama Daerah, Putra Kabupaten Bartim Abednego Berhasil Raih Juara ll Nasional MMA 2023

Baca juga: Jadi Korban Bullying Hingga Dipalak di Sekolah Motivasi Abetnego Menekuni Olahraga MMA

Roy Prihatentan Pelatih MMA dan juga adalah ASN di BPBD Damkar Bartim ini menjadi pelatihnya dari tahun 2016 sampai sekarang.

"Saya mempromosikan olahraga MMA dengan cara memperkenalkan MMA melalui media sosial dan Pamflet ke sekolah-sekolah," ujar Roy kepada Tribunkalteng Selasa (5/12/2023).

Ia juga mengatakan kalo anak didiknya sempat masuk ke One Pride MMA karena ada anak didiknya yang diterima menjadi atlet One Pride MMA.

"Suatu kebanggan ya anak didik saya ada yang masuk ajang olahraga bergengsi seperti One Pride MMA," kata Roy. 
 
Ray juga menambahkan saat ini ia dipercaya untuk menjadi pengurus Pengcab IBA MMA Bartim.

Roy juga kemudian mendapat tawaran untuk mendampingi atlit mewakili Kalteng untuk mengikuti kejuaraan IBCA MMA di Jakarta Timur.

"Mengirim satu orang atlet Abed Nego yang sebelumnya dilatih secara khusus untuk mengikuti kerjurnas IBCA  yang diikuti seluruh indonesia dan dengan hasil yg cukup memuaskan yaitu 1 medali perak di kelas 60 kg senior MMA," Tambah Roy. 

Motivasi Roy melatih MMA yaitu karena hobi dalam dunia olahraga serta mau berguna untuk orang lain khususnya Kalimantan Tengah.

Anak didik Roy yang pernah berprestasi Hery Asmara, Bayu, Sharianoor, Netty, Guna, Gula, Ella Indah Winarti, J. Vincent Emmanuel, dan baru-baru ini Abet Nego.

"Hal yang paling membanggakan saya selama melatih kalau melihat anak didik mendapatkan prestasi," ucap Roy.

Roy mengatakan, selama ia melatih sementara ini belum ada secara langsung dukungan dari pemerintah dalam hal ini dari koni,  belum ada perhatian secara khusus dari pemerintah.

Harapan dikemudian hari atlet dari Bartim terkhususnya Abet Nego bisa tampil dikancah nasional termasuk one pride.

"Harapan ke depan agar lebih banyak perhatian dari pihak komite olahraga koni sehingga kuantitas dan kualitas atlet kita bisa bertambah dan meningkat karena untuk mendapatkan prestasi perlu pembinaan  dan biaya yang cukup memadai," pungkas Roy. (*)

(Herman Antoni Saputra)

Sumber: Tribun Kalteng
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved