Berita Palangka Raya

Aksi Tanam Pohon Pisang di Jalan Rusak, Warga Perintis Permai Direspon Cepat Pemko Palangka Raya

Aksi warga Jalan Perintis Permai, Kota Palangka Raya, yang menanam pohon pisang sebagai bentuk protes ke pemko karena jalan rusak tak diperbaiki

Penulis: Arai Nisari | Editor: Sri Mariati
ISTIMEWA
AKSI PROTES - Ketua RT 05 Jalan Perintis Permai, Supriyanto (kaus putih), bersama pihak Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Perkim) mencabut pohon pisang yang sebelumnya ditanam warga di jalan rusak, Minggu (9/11/2025). Pohon tersebut dicabut setelah Pemko Palangka Raya meninjau langsung lokasi dan merespons keluhan warga. 

Ia menyebut, keterbatasan anggaran menjadi alasan utama beberapa proyek belum bisa dikerjakan secara bersamaan.

“Setiap keluhan warga pasti kami tampung. Tapi semuanya harus disesuaikan dengan kemampuan anggaran yang ada,” ujarnya, usai Upacara Hari Pahlawan di Kantor Wali Kota Palangka Raya, Senin (10/11/2025).

Zaini menjelaskan, Pemko saat ini tengah menata anggaran agar pembangunan berjalan lebih efektif dan merata di seluruh wilayah.

“Pak Wali memang fokus beberapa tahun ke depan untuk penyelesaian infrastruktur dasar seperti jalan dan drainase. Jadi mohon kesabaran masyarakat, karena semua sudah didata oleh dinas terkait, khususnya Dinas PUPR dan Perkim. Mudah-mudahan di 2026 nanti bisa direalisasikan secara bertahap,” lanjutnya.

Baca juga: Berita Populer Palangkaraya, Respon Wali Kota Fairid Warga Tanam Pohon Pisang di Jalan Rusak

Baca juga: Kadisbun Apresiasi Aksi Tanam Pohon Bank Kalteng: Contoh Kolaborasi untuk Lingkungan Berkelanjutan

Ia juga menegaskan bahwa jalan di kawasan Perintis Permai telah masuk dalam rencana pembangunan 2026, dan pelaksanaannya akan disesuaikan dengan kemampuan keuangan daerah.

“Yang penting sekarang sudah tercatat dan jadi bagian dari rencana pembangunan. Kami pastikan direalisasikan secara bertahap,” jelasnya.

Zaini mengapresiasi langkah warga yang menyampaikan aspirasi dengan cara damai dan tetap peduli terhadap lingkungan sekitar.

“Kami berterima kasih kepada warga yang menyampaikan keluhan dengan cara baik. Ini bentuk kepedulian yang tentu menjadi perhatian pemerintah,” ujarnya.

Sumber: Tribun Kalteng
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved