Idul Adha 2023
Daftar Khatib dan Lokasi Sholat Id di Palangkaraya, Rabu 28 Juni Muhammadiyah Idul Adha 2023
Berikut lokasi Sholat Idul Adha 2023 beserta khatib dan imamnya di Palangkaraya, Rabu 28 Juni 2023
Sebelumnya, Sidang Isbat yang diadakan pemerintah melalui Kementerian Agama (Kemenag) menetapkan Idul Adha 2023 pada Kamis 29 Juni 2023.
Dengan demikian, pada tahun ini Idul Adha 2023 tidak berbarengan.
Sebelumnya, Pimpinan Pusat Muhammadiyah menetapkan Idul Adha 2023 pada Rabu 28 Juni 2023.
Pengumuman Sidang Isbat yang diawali rukyatul hilal di 99 lokasi di seluruh Indonesia, Minggu (18/6/2023) itu disampaikan Wakil Menteri Agama Zainud Tauhid Saadi.
"Sidang Isbat secara mufakat bahwa 1 Dzulhijjah 1444 H jatuh pada hari Selasa 20 Juni 2023 dan Hari Raya Idul Adha jatuh pada Kamis 29 Juni 2023," katanya.
Dikatakan Zainut Tauhid, penetapan itu lantaran tidak terlihatnya rukyatul hilal di 99 titik lokasi pemantauan hilal di seluruh Indonesia.
Terkait posisi hilal (bulan), lanjutnya, masih berada di posisi 0 derajat dengan sudut elongasi antara 4 derajat 40 menit, di mana hal itu tidak masuk kriteria Mabims.
"Pada tahun 2021 telah menyepakati bahwa kriteria visibilitas hilal atau yang dikenal inarukyah di ketinggian hilal 3 derajat dan sudut elongasi 6,4 derajat," ujarnya.
"Dan kesepakatan ini menjadi pedoman empat negara dalam menetapkan awal bulan Qomariah," sambung Zainut Tauhid. (*)
| Berapa Lama Boleh Simpan dan Konsumsi Daging Kurban Menurut Islam? Begini Penjelasan Ulama |
|
|---|
| Tata Cara Sholat dan Khutbah Idul Adha, Simak Bacaan Niat Imam dan Makmum |
|
|---|
| Ucapan Selamat Hari Raya Idul Adha 1444 H dari Drs H Mukhtarudin, Anggota DPR RI Dapil Kalteng |
|
|---|
| Universitas Palangkaraya Mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Adha 1444 H |
|
|---|
| Ucapan Selamat Hari Raya Idul Adha 1444 H dari Dikki Akhmar, Bacaleg DPR RI Dapil Kalteng |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kalteng/foto/bank/originals/idul-adha-2020.jpg)