Kakek di Kotim Diduga Diterkam Buaya

Teriakan Korban dan Temuan Parang Petunjuk Kuat Warga Desa Satiruk Kotim Diduga Diterkam Buaya

 Teriakan meminta tolong yang hanya terdengar sekali, dan ditemukannya sebuah parang di tepi sungai menjadi petunjuk penting hilangnya Murhan

Penulis: Herman Antoni Saputra | Editor: Sri Mariati
Muriansyah untuk TribunKalteng.com
DITERKAM BUAYA - Ilustrasi, hilangnya Muhran (63), warga Desa Satiruk, Kecamatan Pulau Hanaut, Kabupaten Kotawaringin Timur. Ia diduga diterkam buaya saat mencari undang ebi di Sungai Rangkang, Sabtu (22/11/2025) dini hari. 

Penyisiran sungai dilakukan dari titik ditemukannya parang hingga ke arah muara yang menjadi habitat buaya.

Baca juga: Kakek di Desa Satiruk Pulau Hanaut Kotim Disambar Buaya saat Aktivitas di Sungai Rangkang

Baca juga: Breaking News, Seorang Pria Diduga Diterkam Buaya di Sungai Mentaya Desa Bapinang Kotim Kalteng

Kepala Pelaksana BPBD Kotim, Multazam, membenarkan laporan insiden tersebut dan mengungkapkan bahwa teriakan korban serta keberadaan parang menjadi fokus utama pencarian. 

“Teriakan itu menjadi tanda awal bahwa korban sudah dalam kondisi kritis, dan parang yang ditemukan menunjukkan titik terakhir keberadaan korban,” ujarnya.

Hingga berita ini diturunkan, korban masih belum ditemukan. 

Tim gabungan tetap berada di lokasi untuk melanjutkan pencarian, sementara keluarga dan warga Desa Satiruk berharap korban dapat segera ditemukan

Sumber: Tribun Kalteng
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved