Breaking News

Berita Palangkaraya

Kobra Kalimantan Panjang 2 Meter di Perangkap Ikan Warga Dievakuasi Damkar Palangkaraya

Kobra asal Kalimantan dievakuasi Damkar Palangkaraya terperangkap dialat ikan milik warga Kereng Bangkirai, Kecamatan Sebangau, Palangkaraya

Penulis: Pangkan B | Editor: Sri Mariati
Sucipto untuk Tribunkalteng.com
Petugas Damkar Kota Palangkaraya saat melkukan evakuasi ular Kobra Kalimantan dalam perangkap ikan warga, Jumat (5/1/2024) 

TRIBUNKALTENG.COM, PALANGKARAYA - Seorang warga dikagetkan perangkap ikan yang dipasangnya berisikan ular kobra, Jumat (5/1/2024).

Kejadian tersebut terjadi di Jalan MS Rubai, Kelurahan Kereng Bangkirai, Kecamatan Sebangau, Kota Palangkaraya, Provinsi Kalimantan Tengah.

Warga tersebut memanfaatkan musim hujan karena saluran selokan yang kembali terisi air untuk mencoba peruntungan.

Bukannya mendapat ikan, perangkap tersebut malah berisikan ular kobra dengan ukuran yang cukup besar.

Hal tersebut dibenarkan oleh Koordinator Lapangan Call Center 112 Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Palangkaraya, Sucipto.

Baca juga: Masuk Rumah Warga Jalan Tjilik Riwut Palangkaraya, Ular Kobra Panjang Dua Meter Berhasil Dievakuasi

Baca juga: Viral Seekor Ular King Kobra Ukuran Raksasa Terperangkap di Jebakan Ikan, Hebohkan Warga Kalimantan

Baca juga: Berita viral, Atraksi Bersama King Kobra di Hari Merdeka, Pawang Ular Abah Kobra Tewas Diigigit

“Jadi warga menaruh perangkap ikan di saluran selokan pada malam hari, kemudian pada pagi harinya saat diangkat warga tersebut mendapatkan ular,” terangnya.

Sucipto mengatakan dalam perangkap ikan warga tersebut berisikan ular Kobra Kalimantan.

Laporan tersebut pun langsung ditanggapi dengan sifap oleh Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Palangkaraya.

Ular yang terkenal dengan bisa yang mematikan tersebut pun langsung dievakuasi dari dalam perangkap ikan milik warga.

“Kobra tersebut berhasil dievakuasi dengn baik, petugas menggunakan peralatan pencapit ular untuk mengantisipasi serangan ular,” ujar Sucipto.

Petugas Damkar Palangkaraya pun melakukan pengukuran terhadap ular Kobra Kalimantan yang berhasil dievakuasi.

“Saat kami ukur, ular Kobra tersebut memiliki panjang 2 meter,” jelasnya.

Setelah berhasil dievakuasi, ular tersebut dimasukan ke karung dan diikat menggunakan tali.

Baca juga: Warga Sabangau Palangkaraya Geger, Ular Kobra 2 Meter Masuk Rumah Jalan Fajar Permai

Ular kobra kemudian dibawa untuk dilepasliarkan ke habitatnya yang jauh dari aktivitas dan pemukiman masyarakat.

“Masyarakat bisa melaporkan jika ada hewan liar masuk ke rumah atau pemukiman kepada Call Center 112 DPKP Kota Palangkaraya,” tutup Sucipto. (*)

Sumber: Tribun Kalteng
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved