Misteri Rivan Nurmulki Terpental dari Timnas Voli Putra Terungkap, Ini Pengakuan Soal Sanksi 1 Tahun
Tak hanya itu, Rivan Nurmulki bahkan terancam sanksi tidak boleh bermain bersama Timnas Voli Putra Indonesia selama 1 tahun
TRIBUNKALTENG.COM - Banyak yang mempertanyakan ketiadaan Rivan Nurmulki dalam Timnas Voli Putra Indonesia dalam beberapa event internasional, dan tidak ada jawaban sehingga seakan menjadi misteri.
Padahal, selama ini Rivan Nurmulki menjadi salah satu andalan Timnas Voli Putra Indonesia, termasuk saat meraih emas SEA Gams 2023.
Namun, setelah itu Rivan Nurmulki tidak dipanggil oleh PBVSI (Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia) dalan sejumlah event internasional.
Kini, atlet berusia 28 tahun itu juga tidak termasuk dalam skuat Timnas Voli Putra Indonesia untuk Asian Games 2023 di Hangzhou, China, 19-26 September 2023.
Baca juga: Lagi-lagi Tanpa Rivan Nurmulki, PBVSI Rilis 14 Pemain Timnas Voli Putra untuk Asian Games 2023
Baca juga: Tanpa Rivan Nurmulki Indonesia Kalah Tipis dari China di Voli Putra Asia 2023, SBY Bingung Cari Link
Tak hanya itu, Rivan Nurmulki bahkan terancam sanksi tidak boleh bermain bersama Timnas Voli Putra Indonesia selama 1 tahun.
Sebenarnya apa yang terjadi?
Awalnya Rivan Nurmulki tidak tidak tampil pada Kejuaraan Voli Asia 2023 pada 19-26 Agustus 2023 karena alasan pengunduran dirinya dari kepolisian dan urusan keluarga.
Namun, dia justru bermain di Kapolri Cup 2023 memperkuat tim Kaltim.
Berdasar aturan AD/ART, pemain timnas tidak boleh bermain pada Kapolri Cup karena persiapan Asian Games 2023.
Terkait masalah yang membelitnya itu, Senin (11/9/2023), Rivan Nurmulki dipertemukan dengan pengurus PBVSI oleh Menpora Dito Ariotedjo.
"Ya puas (dengan mediasi tadi). Saya masih menunggu keputusan (PBVSI). Pak Bambang (Dewan Pengawas PP PBVSI, Bambang Suedi) bilang ada kemungkinan saya di-banned (tidak boleh bertanding dengan Timnas Voli Putra Indonesia selama maksimal 1 tahun."
"Kemungkinan iya (sanksi satu tahun), tetapi saya belum bisa menjelaskan. Takut salah lagi nanti ngomongnya. Tadi beliau berbicara begitu," kata Rivan Nurmulki usai pertemuan.
Pemain di posisi opposite tersebut mengaku tidak terlalu khawatir dengan ancaman sanksi yang akan menimpanya.
"Tidak ada, tidak tahu juga. Kesalahan saya fatal atau tidak sebenarnya karena yang menilai orang lain," ucap Rivan Nurmuli.
Dia mengakui bermain di Kapolri Cup 2023 menjadi penyebab adanya ancaman sanksi.
| Kapolda Irjen Iwan Kurniawan Dilantik jadi Ketum PBVSI Kalteng, Pembinaan dan Regenerasi Atlet Lokal |
|
|---|
| Jadwal Baru dan Daftar 12 Tim Livoli Divisi Utama 2025 Banten Babak 1, Misi Bogor LavAni Navy |
|
|---|
| Daftar 7 Pemain Terbaik SEA V League 2025: Boy Arnez MVP, Ranking Voli Dunia Indonesia Terbaik ASEAN |
|
|---|
| Hasil Akhir Indonesia vs Vietnam: Menang, Rivan Nurmulki dkk Puncaki Klasemen SEA V League 2025 |
|
|---|
| Jadwal SEA V League 2025 Leg 2 Live Indonesia vs Filipina Pembuka, cek 14 Pemain Timnas Voli Putra |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.