Berita Kotim
Polsek Antang Kalang Kotawaringin Timur Sita 4,69 Gram Sabu Dalam Termos Milik Utuh
AR alias Utuh (37) warga Jalan Jatta RT 010 RW 004 Desa Tumbang Sangai Kecamatan Telaga Antang, Kotawaringin Timur ditangkap miliki 4,69 Gram Sabu.
TRIBUNKALTENG.COM, SAMPIT - Diduga Seorang pengedar sabu AR alias Utuh (37) di Jalan Jatta RT 010 RW 004 DesaTumbang Sangai Kecamatan Telaga Antang Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) Kalimantan Tengah, ditangkap polisi.
Utuh panggilan akrab AR, tidak bisa berkutik saat polisi datang ke rumahnya setelah mengetahui dia kerap melakukan transaksi narkoba berupa sabu ke warga setempat.
Pria dengan pekerjaan sebagai pekebun kelahiran Samuda Kecamatan Mentaya Hilir Selatan ini, Minggu (7/11/2021) mendekam di ruang tahanan polisi setempat untuk mempertangungjawabkan perbuatannya.
Kapolres Kotim AKBP Abdoel Harris Jakin melalui Kapolsek Antang Kalang Iptu M Affandi, membenarkan pihaknya mengamankan Utuh diduga pengedar sabu di Tumbang Sangai Kotim.
Baca juga: 6 Orang Tewas Akibat Longsoran Tambang Ilegal di Tumbang Torung Pemilik Lahan Diamankan Polres Kotim
Baca juga: Polres dan BPBD Kotim Siapkan Personil dan Prasarana Antisipasi Bencana Banjir
Baca juga: Disaksikan Ketua RT Desa Sebabi, Desta Ditangkap Polisi Kotim Miliki 12,97 Gram Sabu
"Ya, saat ini tersangka dan barabg bukti sudah diamankan. Kami masih melakukan proses hukum terkait tindak pidana narkoba yang dilakukannya," ujarnya.
Diungkapkan, pihaknya melakukan penangkapan, Kamis (4/11/2021) sekitar jam 16.00 Wib dirumahnya di Jalan Jatta RT 010 RW 004 Desa Tumbang Sangai Kecamatan Telaga Antang Kabupaten Kotim.
Dalam penangkapan dan penggeledahan rumah tersangka polisi menemukan sejumlah barang bukti diantaranya dua bungkus sabu yang berada didalam satu kantong plastik warna hitam di simpan di dalam termos warna biru dengan berat kotor 4,69 Gram.
"Semua barang bukti yang ditemukan tersebut dikuasai oleh tersangka, selanjutnya barang bukti dan terlapor diamankan ke Polres Kotim untuk proses sidik lanjut," ujarnya.

Barang bukti lainnya yang diamankan antara lain, dua pack plastic klip satu
kantong plastik warna hitam dan satu buah tremos warna biru. Semua barang bukti sudah diamankan polisi untuk proses hukum lebih lanjut. (*)
Polsek Antang Kalang
DesaTumbang Sangai
Iptu M Affandi
Kapolres Kotim AKBP Abdoel Harris Jakin
Berita Kotim
berita tribunkalteng
Tribunkalteng.com
Tenggelam di Sungai Mentaya Saat Menjala Ikan, Warga Sebamban Kotim Ditemukan Tak Bernyawa |
![]() |
---|
NEWS VIDEO, Bau Tumpukan Sampah di PPM Sampit Menusuk Hidung, Pembeli Ogah Berbelanja |
![]() |
---|
KTP Jadi Pengganti BPJS, Warga Kotim Bisa Berobat di Pusat Pelayanan Kesehatan Cukup Pakai KTP |
![]() |
---|
Mall Pelayanan Publik Kotim Diresmikan, Halikinnor Berharap Optimalkan Pelayanan Bagi Masyarakat |
![]() |
---|
Sampah Menumpuk di PPM Sampit, Berhari-hari Tak Diangkut Hingga Timbul Bau Menyengat |
![]() |
---|