Berita Populer Kotim

Berita Populer Kotim, Korban Terkaman Buaya di Pulau Hanaut Ditemukan, Gudang Oli Terbakar

Berita Populer Kotim, Murhan korban terkaman buaya ditemukan oleh Tim SAR Gabungan dalam kondisi jasad rusak, kebakaran gudang oli

Editor: Sri Mariati
Multazam untuk Tribunkalteng.com
TEMUAN - Setelah memasuki hari ketiga pencarian, jenazah Muhran (63), warga Desa Satiruk yang hilang akibat serangan buaya di Sungai Rangkang, Kecamatan Pulau Hanaut, akhirnya ditemukan pada Senin (24/11/2025) sekitar pukul 11.30 WIB. 

Gudang Penyimpanan Oli di Sampit Terbakar, Petugas Kesulitan Pemadaman Banyak Penonton dan Merekam

 

MENONTON - Terlihat sejumlah warga yang menonton kebakaran besar di gudang penyimpanan oli dan BBM di Jalan Kembali, Kelurahan Ketapang, Kecamatan Mentawa Baru Ketapang, Kotawaringin Timur (Kotim), Minggu (23/11/2025) siang.
MENONTON - Terlihat sejumlah warga yang menonton kebakaran besar di gudang penyimpanan oli dan BBM di Jalan Kembali, Kelurahan Ketapang, Kecamatan Mentawa Baru Ketapang, Kotawaringin Timur (Kotim), Minggu (23/11/2025) siang.(Relawan Sampit untuk Tribunkalteng.com)

 

Ringkasan Berita:
  • Gudang penyimpanan oli dan BBM di Jalan Kembali, Kelurahan Ketapang, Kecamatan Mentawa Baru Ketapang, Kotawaringin Timur (Kotim), Minggu (23/11/2025) siang. 
  • Relawan dan petugas damkar kesulitan melakukan karena banyak warga yang menonton hingga merekam kejadian kebakaran tersebut.
  • Kerugian diperkirakan mencapai Rp 1,5 juta lebih pemilik gudang bernama H Arul.

TRIBUNKALTENG.COM, SAMPIT – Kebakaran besar menghanguskan gudang penyimpanan oli dan BBM di Jalan Kembali, Kelurahan Ketapang, Kecamatan Mentawa Baru Ketapang, Kotawaringin Timur (Kotim), Minggu (23/11/2025) siang. 

Api cepat membesar karena gudang tersebut diketahui menimbun minyak solar dan berbagai jenis oli.

Kobaran api tidak hanya merusak bangunan gudang, tetapi juga menjalar ke satu rumah, satu truk tangki BBM, satu minibus, dan satu sepeda motor di sekitar lokasi. 

Asap hitam pekat membubung tinggi, disertai suara ledakan yang membuat warga sekitar ketakutan.

Namun, di tengah situasi yang berbahaya itu, sejumlah warga justru berkumpul di sekitar area kejadian hanya untuk menonton dan merekam kebakaran. 


Baca Selengkapnya

Personel BPBD Kotim Ungkap Kendala Pencarian Korban Diterkam Buaya di Sungai Rangkang Pulau Hanaut

 

PENCARIAN - Upaya pencarian terhadap Muhran (63), warga Desa Satiruk, Kecamatan Pulau Hanaut, yang diduga diterkam buaya saat mencari undang ebi di Sungai Rangkang, kembali dilanjutkan pada Senin (24/11/2025).
PENCARIAN - Upaya pencarian terhadap Muhran (63), warga Desa Satiruk, Kecamatan Pulau Hanaut, yang diduga diterkam buaya saat mencari undang ebi di Sungai Rangkang, kembali dilanjutkan pada Senin (24/11/2025).(BPBD Kotim untuk Tribunkalteng.com)

 

Ringkasan Berita:
  • Anggota BPBD Kotim bersama tim gabungan lainnya masih melakukan pencarian korban kakek hilang diduga diterkam buaya di Sungai Rangkang, Pulau Hanaut Kotim, Kalteng.
  • Tim gabungan kendala melakukan pencarian karena habitat dan wilayah sungai tersebut sulit untuk dijangkau oleh mereka.
  • Diketahui kakek Murhan diduga diterkam buaya saat mencari udang ebi di sungai tersebut.

TRIBUNKALTENG.COM, SAMPIT- Upaya pencarian terhadap Muhran (63), warga Desa Satiruk, Kecamatan Pulau Hanaut, Kotawaringin Timur (Kotim), Kalimantan Tengah, diduga diterkam buaya saat mencari undang ebi di Sungai Rangkang, kembali dilanjutkan, Senin (24/11/2025). 

Tim gabungan memasuki hari ketiga pencarian namun hingga pukul 10.30 WIB, korban masih belum ditemukan.

Kepala Pelaksana (Kalaksa) BPBD Kotim Multazam mengungkapkan, sejak pagi tim SAR telah masuk ke Sungai Rangkang menggunakan Alat Utama (Alut) RIB milik SAR Sampit. 

Unit tersebut dinilai paling aman untuk menelusuri aliran sungai yang dikenal sebagai habitat buaya muara.

Menurut Multazam, pencarian dilakukan dengan metode penyisiran dari tepi pantai hingga ke bagian dalam sungai. 

Sumber: Tribun Kalteng
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved