Info Gempa

Dampak Gempa Tabalong Kalsel Malam ini Terasa di Banjarmasin, ini Penjelasan BMKG

Kabar Gempa Terkini dicatat BMKG, Selasa 2 April 2024 pukul 21.05 WIB di Tabalong dan dirasakan hingga Banjarmasin Kalimantan Selatan malam ini.

Editor: Nia Kurniawan
Tangkapan layar x
Kabar Gempa Terkini dicatat BMKG, Selasa 2 April 2024 pukul 21.05 WIB di Tabalong dan dirasakan hingga Banjarmasin Kalimantan Selatan malam ini. 

TRIBUNKALTENG.COM - Dampak Kabar Gempa Terkini dicatat BMKG, Selasa 2 April 2024 pukul 21.05 WIB di Tabalong dan dirasakan hingga Banjarmasin Kalimantan Selatan malam ini.

Ya, Info Gempa Terkini di Tabalong Kalimantan Selatan yang tercatat BMKG berkekuatan 2.8 magnitudo berpusat di 54 km barat laut Tabalong pada kedalaman 10 km.

Data BMKG akan terus update informasi gempa bumi terkini, berikut informasnya:

UPDATE) Mag:2.8, 02-Apr-24 21:05:23 WIB, Lok:1.38 LS, 115.52 BT (Pusat gempa berada didarat 54Km BaratLaut Tabalong), Kedlmn:10 Km Dirasakan (MMI) II Banjarmasin #BMKG

Baca juga: Fakta Gempa Kalsel, Malam ini Guncang Tabalong Terasa hingga Banjarmasin Kalimantan Selatan

Baca juga: BMKG: Gempa Terkini Guncang Tabalong Dirasakan Banjarmasin Kalsel Selasa 2 April 2024 Baru Saja

Rilis resmi, Kepala Stasiun Geofisika Balikpapan Rasmid, M.Si menyebutkan hal itu gempa bumi tektonik M 2.8 di darat Kalimantan Selatan

Dia membenarkan hari Selasa 02 April 2024 pukul 21:05:23 WIB di wilayah Kalimantan Selatan, diguncang gempa tektonik.

Hasil analisis BMKG menunjukkan gempabumi ini memiliki parameter update dengan magnitudo M2.8 Episenter gempabumi terletak pada koordinat 1,38° LS; 115,52° BT, atau tepatnya berlokasi di darat pada jarak 52 Km BaratLaut Tabalong, Kalimantan Selatan pada kedalaman 10 km.

Jenis dan Mekanisme Gempabumi

Dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempabumi yang terjadi merupakan jenis gempabumi dangkal akibat adanya aktivitas patahan lokal.

Dampak Gempabumi

Berdasarkan laporan dari masyarakat, gempabumi ini dirasakan di daerah Banjarmasin II MMI *( Getaran dirasakan oleh beberapa orang, benda-benda ringan yang digantung bergoyang)*. Hingga saat ini belum ada laporan dampak kerusakan yang ditimbulkan akibat gempabumi tersebut.

Hasil pemodelan menunjukkan bahwa gempabumi ini TIDAK BERPOTENSI TSUNAMI.

"Kepada masyarakat dihimbau agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya. Agar menghindari dari bangunan yang retak atau rusak diakibatkan oleh gempa. Periksa dan pastikan bangunan tempat tinggal anda cukup tahan gempa, ataupun tidak ada kerusakan akibat getaran gempa yang membahayakan kestabilan bangunan sebelum anda kembali ke dalam rumah, " Katanya melalui rilis.

Pastikan informasi resmi hanya bersumber dari BMKG yang disebarkan melalui kanal komunikasi resmi yang telah terverifikasi (Instagram/Twitter @infoBMKG), website (http://www.bmkg.go.id atau inatews.bmkg.go.id), telegram channel
(https://t.me/InaTEWS_BMKG) atau melalui Mobile Apps (IOS dan Android): wrs-bmkg atau infobmkg.

Berdasarkan skala MMI yang dikutip dari laman BMKG, berikut info MMI yang dapat dipelajari.

Sumber: Tribun Kalteng
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved