Berita Gunung Mas
Penyeberangan Feri Kuala Kurun dan Tumbang Hakau Menumpuk, Dampak Jalan Gunung Mas Longsor
Dampak ditutupnya akses jalan akibat Longsor Di Gunung Mas, enyebabkan jalan alternatif melalui penyeberangan feri Kuala Kurun-Tumbang Hakau menumpuk
Penulis: Lidia Wati | Editor: Sri Mariati
TRIBUNKALTENG.COM, PALANGKARAYA – Dampak ditutupnya akses jalan akibat Longsor di dekat Jembatan Batu Mahasur, Gunung Mas, Kalimantan Tengah (Kalteng) menyebabkan jalan alternatif melalui penyeberangan feri Kuala Kurun menumpuk.
Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Gunung Mas Sandra Cipta melalui Kasi Humas Yayan, mengatakan, saat ini ada 2 jalan alternatif untuk para pelintas jalan tersebut.
Pengalihan jalan yakni diarahkan ke penyebarangan feri Kuala Kurun dan Tumbang Hakau, agar tidak terjadi penumpukan kendaraan.
"Saat ini kondisi di penyebarangan feri Kuala Kurun menumpuk, kami juga arahkan masyarakat lewat Tumbang Hakau agar tidak terjadi penumpukan," jelasnya kepada Tribunkalteng.com, Rabu (19/10/2022).
Dia menambahkan, saat ini kondisi di jalan yang longsor tengah dilakukan perbaikan oleh Balai Pelaksana Jalan Nasional Kalteng, yang berkerja sama dengan berbagai pihak terkait.
Baca juga: Jalan ke Gunung Mas Lumpuh Akibat Longsor, Arus Lalu Lintas Dialihkan Gunakan Kapal Feri
Baca juga: Terjadi Longsoran Jalan di Desa Kujau, Kabupaten Tana Tidung Capai Dua Meter
Baca juga: Longsor di Lokasi Tambang Sungai Durian Kotabaru, 15 Penambang Dikabarkan Tertimbun 6 Meninggal
Para pengendara roda 2 dan seterusnya terpaksa menggunakan jalan alternatif, direncanakan perbaikan jalan tersebut selesai hari ini atau dua tiga hari kedepan.
"Saat ini pihak Balai Jalan Nasional dan sudah turun untuk melakukan pekerjaan, semoga hari ini bisa selesai dan dilewati atau 2-3 hari ke depan bisa rampung," terang Yayan.
Dia mengimbau, untuk kendaraan yang bermuatan di atas 5 ton dapat melalui Tumbang Hakau, atau bersabar menunggu perbaikan jalan rampung.
Sebelumnya Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Kalteng Yulindra Dedi mengatakan, terkait transportasi pengangkut sembako terdapat jalur alternatif menuju Kabupaten Gunung Mas ada jalan alternatif.
Baca juga: Dua Korban Longsoran Gunung di Guntungbesar Ditemukan, Mengapung Dekat Pagar Rumah
"Untuk angkutan sembako dan BBM (bahan bakar minyak) masih ada jalur alternatif melewati Kecamatan Tewah,” bebernya
Selain itupun dia mengingatkan dan memastikan agar bobot angkutan di penyebarangan feri tidak melebihi kapasitas. (*)
