Doa dan Amalan
Doa Nabi Musa dan Doa Nabi Yusuf, Amalan untuk Menyelesaikan Urusan Pelik dengan Orang Lain
Jangan panik bila terlibat urusan pelik, tetap tenang menyelesaikannya dan memohon bantuan Allah dengan memanjatkan Doa Nabi Musa dan Doa Nabi Yusuf
Di sini, Nabi Musa memohon kepada Allah supaya diberi hati yang luas.
Hati yang mudah menerima petunjuk dan hidayah dari Allah.
Hati yang tidak mudah berpenyakit serta mampu menerima kebenaran.
Jika seorang manusia memiliki hati yang luas, hidayah dari Allah akan mudah diterima.
Hatinya tidak akan dikotori dengan prasangka buruk yang akan mempersempitnya.
2. Mudahkan urusanku
Ketika Allah memerintah nabi Musa untuk kembali ke Mesir dan mengingatkan Fir’aun, beliau memiliki sedikit rasa khawatir.
Khawatir bahwa nantinya beliau tidak mampu mengemban tugas yang diamanahkan oleh Allah.
Oleh sebab itu, nabi Musa berdoa kepada Allah untuk diberikan kemudahan dalam segala urusan.
Beliau mengharapkan pertolongan dari Allah agar mudah dalam menjalankan segala perkara di dunia, khususnya dalam berdakwah.
Baca juga: 4 Amalan Berpahala Besar di Hari Jumat, Salah Satunya Sedekah di Waktu Subuh
Baca juga: Uang Logam Menempel di Bekas Suntikan Vaksin Covid-19, Benar atau Hoaks? Begini Faktanya
3. Lepaskan kekakuan lidahku, supaya perkataannya mudah dimengerti
Pada masa dalam pengasuhan Fir’aun, Nabi Musa sempat mengalami hal yang tidak diinginkan yang menyebabkan lidahnya menjadi cadel.
Melihat kebijaksanaan yang dimiliki nabi Musa, Fir’aun merasa gusar.