Berita Kalbar

3 Pasang Bukan Suami Istri di Sintang 'Ngamar' Terjaring Razia Pekat Petugas di THM dan Penginapan

Operasi razia pekat digelar jajaran Polres Sintang terjaring 3 pasangan bukan suami istri ngamar di penginapan dan hotel di Sintang

Editor: Sri Mariati
Tribun Kaltim/Christopher Desmawangga
Ilustrasi, pasangan bukan suami istri terjaring Operasi razia pekat digelar oleh Polres Sintang. 3 pasangan diamankan. 

TRIBUNKALTENG.COM, SINTANG – Operasi razia pekat digelar jajaran Polres Sintang, Kalimantan Barat. Hal itu dilakukan penindakan dan penegakan terhadap jenis tindak pidanan di wilayah hukum tersebut.

Kegiatan razia pekat itu dipimpin Wakapolres Sintang Kompol Firah Meydar Hasan jajaran Polres Sintang bersama dengan sejumlah instansi terkait yakni BNN serta Satpol PP.

Dengan sasaran mendatangi Tempat Hiburan Malam (THM), kafe, hotel hingga penginapan, Sabtu (1/4/2023).

Kapolres Sintang beberapa waktu lalu, operasi pekat menjadi agenda rutin dilaksanakan saat Bulan Suci Ramadhan, tujuan menghadirkan rasa aman serta mengantisipasi gangguan Kamtibmas ataupun kejahatan.

“Malam ini terdiri dari jajaran Personel Polres Sintang, BNN dan Satpol PP, kita menggelar operasi pekat dengan target tempat hiburan dan penginapan serta hotel” ungkap Firah Meydar Hasan.

Baca juga: Terjaring Razia Pekat di Warung Malamdi Batang Alai Selatan, Belasan Pemuda Digiring ke Mapolres HST

Baca juga: Gelar Razia Pekat di 6 Warung Tanahlaut, 21 Orang Ikuti Tes Urin Hasilnya 2 Positif Amphetamine

Baca juga: Tiga Wanita di Singkawang Kalbar Terjaring Razia Pekat, Ditangkap Saat Asik Berjudi Togel

Sementara untuk sasaran operasi yang tergolong penyakit masyarakat, Kompol Firah menyebutkan, diantaranya ada kejahatan narkoba, miras, judi hingga tindak asusila Pasangan Bukan Suami Istri.

Lebih lanjut dalam pelaksanaan operasi tersebut petugas juga mengamankan 3 Pasangan Bukan Suami Istri pada penginapan yang sedang dilakukan inspeksi.

“Pada beberapa penginapan yang di cek, kita ketemu ada 3 Pasangan Bukan Suami Istri setelah dilihat identitasnya sehingga pasangan tersebut kita amankan untuk pendataan selanjutnya pembinaan” jelas Wakapolres.

Baca juga: 16 Pasangan Bukan Suami Istri di Sintang Kalbar Terjaring Razia Pekat Sedang ^Ngamar^

Pelaksanaan operasi pekat Kapuas 2023 ini diharapkan dapat berikan efek jera kepada masyarakat, yang masih melakukan tindakan kriminal dan mendorong masyarakat untuk menghindari perilaku yang merugikan diri sendiri maupun orang lain. (*)

Artikel ini telah tayang di TribunPontianak.co.id dengan judul Operasi Pekat ke Tempat Hiburan Malam dan Penginapan, Petugas Dapati Pasangan Bukan Suami Istri

Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved