Berita Kaltim
Jenazah Manajer Pemasaran Supermarket Samarinda Hasil Visum Meninggal Karena Sakit
Terungkap penyebab kematian manajer pemasaran supermarket Samarinda, yang ditemukan meninggal dalam kosannya karena sakit hasil pemeriksanaan
TRIBUNKALTENG.COM, SAMARINDA – Terungkap penyebab kematian manajer pemasaran supermarket Samarinda, yang ditemukan meninggal dalam kosannya karena sakit, pada Senin (9/1/2023) lalu.
Hal itu berdasarkan hasil pemeriksaan, dan pihak kepolisian menyatakan juga tak menemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh jenazah Warsono (46).
Hal ini disampaikan Kapolresta Samarinda Kombes Pol Ary Fadli melalui Kapolsek Samarinda Ulu Kompol H. Kustiana saat dikonfirmasi TribunKaltim.co (Tribun Network), Rabu (11/1/2023).
"Tidak ada tanda-tanda kekerasan. Jadi penyebab meninggalnya korban karena menderita sakit," jelasnya.
Ia juga menambahkan jenazah korban sudah diterbangkan ke kampung halamannya pada Selasa (10/1/2023) kemarin.
"Pihak keluarga menjemput dan dibawa ke Surabaya, Jawa Timur," tuturnya.
Baca juga: Jenazah Korban Penusukan di Palangkaraya, Diantarkan Ambulance Tim ERP ke Nagara HSS Kalsel
Baca juga: Pria Ditemukan Tewas Dalam Kos di Samarinda, Polisi Ungkap Penyebab Kematian Manager Supermarket
Baca juga: Kecelakaan di Kaltim, Samarinda, Mobil Kijang Tabrak Truk BBM Solar, Pengemudi Wanita Syok
Sekadar diketahui, Warsono merupakan seorang manajer pemasaran di salah satu supermarket kawasan Jalan Kadrie Oening, Samarinda Ulu.
Di hari itu, Warsono mendadak ditemukan tak bernyawa dalam posisi terbaring di tempat tidurnya pada pukul 09.30 Wita oleh rekan sekerjanya yang datang mengunjungi indekos di Jalan Juanda 7B, Kelurahan Air Hitam, Kecamatan Samarinda Ulu.
Kematian korban ini mengejutkan para rekan kerjanya. Sebab pria yang meninggal pada usia 46 tahun tersebut masih terlihat bugar sehari sebelum ditemukan tak bernyawa di kos khusus pria tersebut.
Baca juga: Truk Molen Terguling di Jalan Poros Samarinda-Bontang, Diduga Melaju Kencang di Tikungan
Baca juga: Berobat di RSUD AW Sjahranie Samarinda, Napi Lapas Tenggarong Nekat Kabur saat Petugas Tebus Obat
"Terakhir ketemu Minggu (8/1/2023). Orangnya disiplin dan tepat waktu. Makanya kami heran sampai jam 8 belum buka toko. Kami cek ke kosnya ternyata sudah meninggal dunia," kata Rizal, General Manager, teman korban bekerja. (*)
Artikel ini telah tayang di TribunKaltim.co dengan judul Polisi Nyatakan Manajer Pemasaran Supermarket di Samarinda Meninggal akibat Sakit
Samarinda Ulu
Surabaya
Kelurahan Air Hitam
manajer pemasaran supermarket
Kapolresta Samarinda
berita tribunkalteng
Tribunkalteng.com
| Banjir Menenggelamkan Mahakam Ulu Kaltim Paling Besar Terparah Sepanjang Sejarah, Aktivitas Lumpuh |
|
|---|
| Hilang 4 Hari Usai Alami Laka, Kades Kubar Kaltim Ditemukan Selamat Kondisi linglung dan Haus |
|
|---|
| Pesut Mahakam Jantan Bernama Four Ditemukan Mati di Muara Kaman Kukar, Desak Perda Konservasi |
|
|---|
| Terungkap Tabiat Keseharian Pelaku Pembunuh 1 Keluarga di Babulu Laut PPU, Miliki Hobi Tak Wajar |
|
|---|
| Dulu Viral Dikira Tukang Sapu, Kini Camat Anis Siswantini Dapat Jabatan Jadi Kasatpol PP Samarinda |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.