Kobar Marunting Batu Aji
Pj Bupati Kobar Anang Dirjo, Lepas Rombongan PWI Kobar ke Porwanas 2022 di Malang Jatim
Pj Bupati Kobar Anang Dirjo melepas rombongan wartawan anggota PWI setempat yang mengikuti kegiatan Porwanas di Malang Jawa Timur, Jumat (18/11/2022).
Penulis: Danang Ristiantoro | Editor: Fathurahman
TRIBUNKALTENG.COM, PANGKALAN BUN - Pj Bupati Kobar Anang Dirjo melepas rombongan wartawan anggota PWI setempat yang mengikuti kegiatan Porwanas 2022 di Malang Jawa Timur, Jumat (18/11/2022).
Wartawan anggota PWI Kobar turut menghadiri kegiatan Pekan Olahraga Wartawan Nasional atau Porwanas 2022 di Malang, Jawa Timur.
Rombongan wartawan yang akan mengikuti kegiatan tersebut, di lepas langsung oleh Pj Bupati Kobar Anang Dirjo didampingi Sekda Kobar Juni Gultom yang berlangsung di Halaman Kantor Bupati.
Dalam amanatnya, Pj Bupati Kobar Anang Dirjo menyampaikan pesan agar para wartawan yang berangkat dan ikut bertanding dalam ajang Porwanas di Malang, dapat menjaga dan membawa nama baik Kotawaringin Barat.
Baca juga: NEWS VIDEO, Proses Evakuasi Jenazah Nelayan Kobar Meninggal di Tengah Laut Saat Mencari Ikan
Baca juga: Gelar Pertemuan Dengan Wartawan PWI Kobar, Pj Bupati Anang Dirjo Persilakan Media Kritik Membangun
Baca juga: Pengurus Baru PWI Kotim Dilantik, Bupati H Halikinnor Berharap Wartawan Berkompeten & Profesional
"Saya ucapkan selamat jalan dan selamat bertanding kepada para atlet yang akan mengikuti Porwanas, semoga dalam perjalanan lancar dan mampu meraih juara dan mengharumkan nama daerah," kata Anang Dirjo.
Lanjutnya, Anang Dirjo menjanjikan bonus bagi atlet yang nantinya mampu meraih juara.
"Yang juara nanti akan saya beri bonus," imbuhnya.
Dalam kesempatan yang sama, Ketua PWI Kobar Syamsuddin Danuri menyampaikan apresiasi kepada Bapak Pj Bupati Kobar Anang Dirjo, yang telah memberikan semangat kepada wartawan yang akan berangkat mengikuti Porwanas.
"Mewakili rekan-rekan PWI Kobar kami menyampaikan terimakasih atas dukungannya, dan bersedia melepas rombongan kami ke Malang," ujarnya.
Syamsudin mengatakan, rombongan dari PWI Kobar sebanyak 17 orang, dua di antaranya atlit tenis meja dan Atletik.
Rombongan akan berangkat pada tanggal 18 November dengan menggunakan armada Dharma Lautan Utama dari pelabuhan Panglima Utar Kumai menuju Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya.
Dalam kegiatan Porwanas tahun 2022 tersebut, sebanyak 17 wartawan yang tergabung dalam PWI Kobar akan hadir memeriahkam moment bergengsi yang di selenggarakan setiap 3 tahun sekali.
"Bahkan 2 wartawan asal PWI Kobar yakni Rinduwan Ali mengikuti cabang olahraga atletik dan Antung Toni cabang olahraga Tenis Meja, keduanya siap berlaga dalam Porwanas di Malang Jawa Timur," ucapnya.
Syamsudin juga menambahkan, untuk 2 atlet asal PWI Kobar keberangkatannya dari Palangkaraya pada tanggal 20 November, yang sebelumnya akan di laksanakan pelepasan Atlet Porwanas asal Kalimantan Tengah oleh Gubernur H Sugianto Sabran.
Baca juga: Lepas Peserta Muktamar ke 48 Muhammadiyah di Solo, Pj Bupati Anang Dirjo Minta Promosikan Kobar
Baca juga: Optimalkan Pajak Daerah, Pemkab Kobar Deadline 2 Bulan Pengusaha Wajib Laporkan Pajak
Baca juga: Tinjau Sekolah Muhammadiyah Kobar, Pj Bupati Anang Dirjo Sebut Sarpras Perlu Ditingkatkan
Menurut Syamsudin, kehadiran rekan rekan wartawan asal PWI Kobar dalam moment Porwanas ini, selain mempererat tali silaturahmi dengan seluruh wartawan PWI se Indonesia, juga memberikan dukungan dan suport kepada atlet asal PWI Kalteng khususnya kedua atlet asal Bumi Marunting Batu Aji.