Liga 2 2021
Kans 2 Pemain Persis Solo ke Persiraja, Jelang Semifinal Liga 2 2021 Bersama RANS, Dewa dan PSIM
Jelang RANS Cilegon FC, Dewa United, Persis Solo, dan PSIM Yogyakarta di babak semifinal Liga 2 2021 Senin (27/12/2021).
TRIBUNKALTENG.COM - RANS Cilegon FC, Dewa United, Persis Solo, dan PSIM Yogyakarta akan bertanding di babak semifinal Liga 2 2021 Senin (27/12/2021).
Namun ada kabar mengejutkan, kabarnya dua pemain Persis Solo dikabarkan akan bergabung dengan kontestan klub Liga 1 2021, Persiraja Banda Aceh.
Kedua pemain tersebut adalah Ferry Komul dan Assanur Rijal.
Kabarnya, kedua mantan penggawa Persiraja Banda Aceh itu akan dipinjam untuk mengarungi gelaran Liga 1 2021 putaran kedua yang diunggah pada postingan Twitter @Indostransfer pada Jumat (24/12/2021).
Baca juga: Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Singapura di AFF Cup, Siaran Langsung RCTI & INews TV
Baca juga: Persib Tutup Hasil Transfer Liga 1, Tumbal Konate di Persija Kini Motta Didekati Barito Putera
Baca juga: Timnas Indonesia vs Singapura leg 2 Semifinal Piala AFF 2021, Penyerang Shin Tae-yong Bermasalah
Di sisi lain, Persis Solo yang akan menuntaskan semua laganya pada bulan Desember disinyalir akan membuat proses peminjaman Ferry Komul semakin berjalan mudah.
Terlebih, baik Assanur Rijal Torres maupun Ferry Komul saat ini jarang mendapatkan menit bermain selama memutuskan untuk hengkang ke Persis Solo pada pertengahan tahun 2021.
Bahkan sosok Assanur Rijal Torres kini mengalami penurunan performa yang signifikan jika dibandingkan dengan performanya saat memperkuat Persiraja Banda Aceh.
Pemain berusia 25 tahun tersebut kalah saing dengan striker-striker ternama Persis Solo lainnya seperti Ferdinand Sinaga, Beto Goncalves, dan Rifaldi Bawuo.
Kurangnya kepercayaan menit bermain lebih membuat pemain kelahiran Lambeugak tersebut tak kunjung berikan performa terbaiknya.
Tercatat, saat ini Assanur Rijal Torres baru mendapatkan kesempatan bermain sebanyak 5 laga dari 10 pertandingan yang telah dilakoni Persis Solo.
Baca juga: PSIS Semarang Dilatih Dragan dan Joop ke PSM Makassar, Daftar Hasil Bursa Pelatih BRI Liga 1 2021
Baca juga: Egy Dijadikan Messi di Timnas Indonesia vs Singapura Piala AFF 2021, Ganti Ezra si Bintang Persib
Bahkan, dalam lima pertandingan tersebut, pemain yang kerap disapa dengan Torres tersebut hanya masuk sebagai pemain cadangan.
Sedangkan nasib serupa juga dialami Ferry Komul bersama Persis Solo di Liga 2 2021.
Eks Persija Jakarta tersebut juga jarang mendapatkan menit bermain bersama Laskar Samber Nyawa sejak fase grup hingga semi final Liga 2 2021.
Dikutip TribunWow.com dari Transfermarkt, Ferry Komul resmi didatangkan Persis Solo dari Persiraja Banda Aceh pada 30 April 2021.
Namun, tak seperti Miftahul Hamdi yang menjelma sebagai sosok tak tergantikan di starting line up Persis Solo.
