Piala Dunia U17 2025

Hasil Akhir Austria vs Italia: Kejutkan Gli Azzuri Muda, Tembus Final Piala Dunia U17 2025

Austria mampu menang tipis atas Italia U17 pada semifinal Piala Dunia U17 2025 yang berlangsung, di Aspire Zone, Senin (24/11/2025) malam WIB.

|
Editor: Haryanto
ISTIMEWA
Austria mampu menang atas Italia U17 pada semifinal Piala Dunia U17 2025 yang berlangsung, di Aspire Zone, Senin (24/11/2025) malam WIB. 

Skor 2-0 menutup laga untuk kemenangan Austria atas Italia U17.

Dengan hasil ini, Austria lolos ke final Piala Dunia U17 2025.

Pada final, Austria menunggu pemenang Portugal vs Brazil U17.

Melesat Top Skor

Dua gol pemain Austria U17, Johanes Moses melesat di puncak top skor Piala Dunia U17 2025.

Ia total kini mengemas delapan gol, dan satu assist.

Ia meninggalkan Anisio Cabral, pemain Portugal U17 dengan enam gol, dan satu assist.

Austria U17 sebelumnya menghentikan Jepang pada babak perempat final.

Hasil akhir Austria vs Jepang U17 berakhir dengan skor, 1-0.

Sedangkan Italia U17, berhasi menghentikan tim kejutan, Burkina Faso.

Hasil akhir Italia vs Burkina Faso U17 dengan skor, 1-0.

Tak hanya perebutan tiket final, persaingan juga terjadi pada perebutan gol terbanyak atau top skor Piala Dunia U17 2025.

Para pemain tim Austria dan Italia punya wakil pada jajaran top 10.

Head to Head Austria vs Italia U17

08.05.19
EUR - Italia vs Austria U17: 2-1

26.03.19
EUR - Austria vs Italia U17: 1-4

Sumber: Tribun Kalteng
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved