Piala Asia 2027

Klasemen Malaysia Gagal di Bawah Tekanan Sanksi FIFA-Vietnam, Thailand-Filipina-Singapura Terancam

Klasemen sementara Malaysia di puncak dengan 12 poin, dan Vietnam runner up mengemas 9 angka.

Editor: Haryanto
pexels
Ilustrasi bola. Klasemen sementara Malaysia di puncak dengan 12 poin, dan Vietnam runner up mengemas 9 angka. 

TRIBUNKALTENG.COM - FIFA matchday 2025, sejumlah negara Asia Tenggara atau ASEAN terancam gagal lolos ke Piala Asia 2027.

Jadwal kualifikasi Piala Asia 2027 matchday kelima akan berlangsung, 18-19 November 2025.

Jadwal padat Selasa (18/11/2025) menjadi laga krusial bagi masing-masing negara, termasuk ASEAN.

Dari 9, empat negara ASEAN sudah dipastikan gagal.

Keempatnya yakni Laos, Myanmar, Brunei dan Timur Leste.

Lima negara lain masing menjaga asa lolos menyusul Timnas Indonesia yang melaju otomatis.

Baca juga: Klasemen Terbaru Vietnam vs Malaysia Penentu Piala Asia 2027, Thailand-Filipina-Singapura-Brunei

5 Kans Lolos

Lalu bagaimana peluang 5 negara lain lolos?

Dari grup A ada Filipina yang masih memuncaki klasemen dengan 10 poin.

Raihan itu sama dengan Tajikistan di posisi kedua.

Laga berat harus dijalani Filipina karena harus bertandang ke markas Tajikistan pada pekan 5 pukul 19.00 WIB.

Di markas Filipina, Tajikistan berhasil menahan imbang 2-2.

Jika kalah maka Filipina dipastikan gagal lolos karena kalah head to head atas Tajikistan.

Kondisi serupa dialami Singapura di Grup C.

Singapura di posisi runner up meraih poin delapan, sama dengan pemuncak klasemen, Hong Kong.

Pekan 5, Singapura harus bertandang ke markas Hong Kong.

Sumber: Tribun Kalteng
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved