Badminton

Rekap Hasil Akhir Final Korea Masters 2025, Nasib Raymond/Joaquin di Korea Selatan Hari ini

Hasil akhir rangkaian final Korea Masters 2025, Kim So-yeong/Lee Seo-jin ditumbangkan wakil muda Jepang, Hinata Suzuki/Nao Yamakita.

Editor: Nia Kurniawan
BWF
Hasil akhir rangkaian final Korea Masters 2025, Kim So-yeong/Lee Seo-jin ditumbangkan wakil muda Jepang, Hinata Suzuki/Nao Yamakita. 

TRIBUNKALTENG.COM - Berikut rekap hasil akhir rangkaian final Korea Masters 2025 gagal ditutup manis oleh tuan rumah usai tumbangnya ganda putri di partai penutup, Indonesia meraih satu runner-up. 

Ya, partai pamungkas berujung getir bagi Negeri Ginseng setelah Kim So-yeong/Lee Seo-jin ditumbangkan wakil muda Jepang, Hinata Suzuki/Nao Yamakita di Wonkwang University Cultural and Sports Center, Iksan, Korea Selatan, Minggu (8/11/2025).

Baca juga: PREDIKSI Timnas U17 Indonesia vs Honduras Grup H Piala Dunia, Live Streaming dan Hasil cek di Link

Nah, Kim So-yeong yang juga mantan ganda putri nomor dua dunia dan tergolong veteran, gagal membawa Lee Seo-jin bersinar di depan publik sendiri setelah kalah adu lob serang menghadai wakil Jepang.

Beberapa kali kesalahan sendiri membuat Kim/Lee harus menelan pil pahit dengan kekalahan tipis 18-21, 2.

Ganda putra muda Tanah Air tidak berhasil mempertahankan momentum ketika menghadapi kombinasi baru tuan rumah, Lee Jong-min/Wang Chan. 

Sudah unggul mengantongi gim kesatu dan memimpin 4-2 pada awal gim kedua nyatanya tidak membuat laga lamtas berangsur mudah.

Meski ganda baru, Lee Jong-min dan Wang Chan yang sudah wara-wiri di kompetisi BWF World Tour, jauh lebih berpengalaman dalam usaha membalikkan keadaan.

Raymond/Joaquin banyak kena balik serang di gim kedua hingga tertinggal 9-12 dan berujung habis bensin pada gim penentuan.

Anak didik Andrei Adistia harus legawa mengakui ketangguhan lawan dengan kekalahan 21-16, 21-16, 6-21.

Sementara itu, hasil menyakitkan yang paling pedih hari ini tetap jatuh pada ganda campuran Malaysia, Jimmy Wong/Lai Pei Jing. 

Wong/Lai yang berstatus unggulan tiga, lagi dan lagi harus jadi 'manusia silver' setelah dikalahkan underdog Kim Jae-hyeon/Jeong Na-eun dalam dua gim langsung, 22-24, 18-21.

Kekalahan tersebut membuat mereka menelan tujuh kekalahan dari tujuh final yang mereka pijak sepanjang tahun ini berpasangan 

Sementara itu, hasil sesuai prediksi ada di sektor tunggal.

Final ideal tunggal putri dimenangi Chiu Pin-Chian yang mengalahka unggulan dua Vietnam, Nguyen Thuy Linh. 

Adapun di tunggal putra, Jia Heng Jason Teh menambah gelar kedua setelah Thailand Masters 2035 usai mengalahkan Yudai Okimoto. 

REKAP HASIL FINAL KOREA MASTERS 2025, MINGGU (8/11/2025):

Sumber: BolaSport.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved