Berita Lamandau

Bupati Rizky Sambut Muh Yusuf Syahri Kepala Kejari Lamandau Baru, Diisi Tradisi Tepung Tawar

Bupati Lamandau, Rizky Aditya Putra menyambut Kepala Kejari yang baru, Muh Yusuf Syahri, Rabu (05/10/2025) siang WIB.

Editor: Haryanto
ISTIMEWA
KAJARI BARU - Bupati Lamandau Rizky Aditya Putra, Kepala Kejari Lamandau yang baru Muh Yusuf Syahri, Kapolres Lamandau AKBP Joko Handono, dan Ketua PN Bulik Evans Setiawan saat bercengkrama, di Rumah Jabatan Bupati Lamandau, Rabu (05/11/2025). 
Ringkasan Berita:
 

 

TRIBUNKALTENG.COM, LAMANDAU - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lamandau menyambut kedatangan Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Lamandau yang baru, Muh Yusuf Syahri.

Bupati Lamandau, Rizky Aditya Putra langsung memimpin penyambutan, yang berlangsung di Rumah Jabatan Bupati Lamandau, pada Rabu (05/10/2025) siang WIB.

Turut hadir unsur Forkopimda, jajaran pemerintah daerah, serta instansi vertikal terkait.

Seremoni penyambutan ini menjadi momen perkenalan sekaligus penguatan sinergi antara Pemerintah Kabupaten Lamandau dan Kejaksaan Negeri setempat.

Baca juga: Daftar Artis Nasional Meriahkan Festival Babukung dan Lamandau Expo 2025: NDX AKA hingga J-Rocks

Bupati Lamandau, Rizky Aditya Putra menyampaikan, apresiasi atas kerja sama yang selama ini terjalin dengan jajaran kejaksaan.

"Sinergi antar institusi menjadi fondasi penting dalam mewujudkan tata kelola pemerintahan yang bersih, transparan, dan akuntabel," ujarnya.

Bupati menegaskan, Pemkab Lamandau berkomitmen memperkuat kolaborasi strategis dengan Kejaksaan Negeri, terutama dalam pendampingan hukum, penegakan hukum, dan pencegahan tindak pidana korupsi.

Kedatangan Muh Yusuf Syahri diharapkan dapat memperkuat koordinasi antar lembaga dan menjaga kondusivitas wilayah, sekaligus memberikan manfaat nyata bagi masyarakat Lamandau.

Kegiatan berlangsung di rumah Jabatan Bupati Lamandau, dengan tradisi tampung tawar yang berlangsung dengan suasana hangat dan keakraban.

Dengan kehadiran Kajari yang baru, Pemkab Lamandau optimistis hubungan sinergis antar lembaga penegak hukum dan pemerintah daerah akan semakin kuat demi terwujudnya tata kelola pemerintahan yang berintegritas dan berpihak pada kepentingan publik.

Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved