Liga Turki
Hasil Akhir Fenerbahce vs Lazio: Modal Positif Jose Mourinho jelang Laga Krusial Liga Champions
Fenerbahce menang dalam laga uji coba melawan Lazio, di Ulker Stadium Şukru Saracoglu, Istanbul, Turki, pada Kamis (31/07/2025).
TRIBUNKALTENG.COM - Tim asuhan Jose Mourinho, Fenerbahce berhasil mengatasi perlawanan klub Serie A Italia, Lazio.
Fenerbahce menang dalam laga uji coba melawan Lazio, di Ulker Stadium Şukru Saracoglu, Istanbul, Turki, pada Kamis (31/07/2025) dini hari WIB.
Hasil akhir Fenerbahce vs Lazio berkesudahan dengan skor tipis, 1-0.
Baca juga: Skor 3-2 Hasil Akhir Benfica vs Fenerbahce: Jose Mourinho Dibekuk Raksasa Liga Portugal
Jalannya laga, Fenerbahce unggul tipis dalam penguasaan bola.
Mereka menciptakan banyak peluang ke gawang Lazio.
Namun, banyak peluang terbuang percuma.
Tak ada gol pada babak pertama.
Fenerbahce baru dapat memecah kebuntuan pada babak kedua.
Gol Fenerbahce dicetak Irfan Can Kahveci pada menit ke-60.
Hasil Fenerbahce vs Lazio berakhir dengan skor, 1-0.
Hasil ini menjadi modal positif bagi skuad Jose Mourinho jelang menghadapi laga krusial, kualifikasi Liga Champions 2025-2026.
Fenerbahce yang hanya finish di posisi runner up pada klasemen Liga Turki harus menjalani babak kualifikasi.
Lawannya pada semifinal super berat asal Liga Belanda, Feyenoord.
Leg pertama, Fenerbahce akan bertandang ke markas Feyenoord pada Kamis (07/08/2025) mendatang.
Leg kedua akan digelar antara Fenerbahce vs Feyenoord pada Rabu (13/08/2025) dini hari WIB.
| Jadwal Live Genclebirligi vs Fenerbahce: Pelampiasan Jose Murinho usai Gagal ke Liga Champions |
|
|---|
| Klasemen Top Skor Liga Turki 2025-2026, Skor 3-1 Hasil Akhir Fenerbahce vs Kocaelispor: Mou Menang |
|
|---|
| Ubah Formasi Fenerbahce, Cara Jose Mourinho Kejar Bek Kiri Rayu Zinchenko dari Arsenal |
|
|---|
| Live Hasil Fenerbahce vs Lazio Pukul 00.30 WIB, Adu Racikan Jose Mourinho vs Maurizio Sarri |
|
|---|
| Hasil Transfer Gagal ke Liga Inggris, Jose Mourinho Diuntungkan Bersama Fenerbahce |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.