Serie A

Klasemen Serie A Terbaru usai Venezia Dibekuk Lazio, AS Roma Diimbangi Cagliari, Verona Puncak

Klasemen Serie A Terbaru usai Venezia Dibekuk Lazio, AS Roma Diimbangi Cagliari, Verona Puncak.

Editor: Haryanto
Instagram Venezia
Jay Idzes absen pada laga perdana Venezia menghadapi Lazio di Serie A. 

TRIBUNKALTENG.COM - Venezia tak mengikuti jejak tim promosi lainnya, Parma pada laga perdana Serie A 2024/2025.

Venezia kalah 1-3 di markas Lazio dalam laga di Stadio Olimpico, Senin (19/08/2024) dini hari WIB.

Jay Idzes absen pada pertandingan kali ini.

Venezia sebenarnya unggul cepat pada menit ke-3 melalui gol MK Andersen.

Namun, dua gol berhasil dilesakkan Lazio pada babak pertama.

Gol dicetak T Castellanos pada menit 11, dan penalti M Zaccagni pada menit 44.

Lazio Kembali mencetak gol melalui pemain Venezia, G Altare pada menit 81.

Parma sebelumnya berhasil menahan imbang Fiorentina dengan skor, 1-1 pada Sabtu (17/08/2024) lalu.

Baca juga: Skor Hasil Akhir Cagliari vs AS Roma: Dybala Cadangan Tim De Rossi Tertahan, Cek Klasemen Serie A 

Sementara, tim-tim papan atas Serie A musim lalu juga banyak yang tertahan.

AC Milan diimbangi Torino serta Inter Milan ditahan Genoa dengan skor identik, 2-2.

AS Roma juga ditahan imbang tanpa gol oleh tuan rumah Cagliari di Unipol Domus, Senin (19/08/2024) dini hari.

Sedangkan, Napoli dihancurkan Verona dengan skor telak, 0-3.

Dengan hasil ini, Verona sementara memuncaki Klasemen Serie A terbaru.

Verona disusul Lazio yang menjadi dua tim yang baru mengemas tiga angka.

Jadwal Serie A pekan perdana masih memainkan dua pertandingan.

Sumber: Tribun Kalteng
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved