Timnas Indonesia

Agenda Timnas U16 Indonesia Jelang Piala AFF 2024, Asisten Pelatih Shin Tae-yong Buka Suara

Jadwal Timnas U16 Indonesia Jelang Piala AFF 2024, Nova Arianto Buka Suara Soal Agenda

Editor: amirul yusuf
Twitter PSSI
Timnas U16 Indonesia Juara Piala AFF 2022. Jadwal Timnas U16 Indonesia Jelang Piala AFF 2024, Nova Arianto Buka Suara Soal Agenda 

TRIBUNKALTENG.COM - Inilah agenda Timnas U16 Indonesia asuhan Nova Arianto di 2024.

Timnas U16 Indonesia akan ikutserta dalam Piala AFF U16 2024 yang mulai bergulir mulai 21 Juni hingga 4 Juli mendatang.

Piala AFF U16 2024 yang diikuti Timnas U16 Indonesia akan berlangsung di Solo, Jawa Tengah.

Dua venue yang menjadi lokasi pelaksanaan Piala AFF U16 2024 adalah Stadion Manahan dan Stadion Sriwedari.

Kini berdasarkan penuturan pelatih timnas U16 Indonesia, Nova Arianto, level kebugaran fisik anak asuhnya sudah memuaskan.

Sebelumnya, timnas U16 Indonesia telah menggelar pemusatan latihan (TC) sejak 18 April 2024.

Di awal-awal TC, Nova Arianto, hanya bisa memantau perkembangan timnas U16 Indonesia dari jarak jauh.

Lantaran, Nova Arianto, kala itu masih mendampingi Shin Tae-yong bersama timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024 Qatar hingga laga play-off Olimpiade 2024 Paris kontra Guinea.

Di Piala Asia U-23 2024, timnas U-23 Indonesia keluar menyandang status peringkat keempat terbaik.

Sementara pada laga melawan Guinea, timnas U-23 Indonesia takluk dengan skor 1-0.

Gol penentu kemenangan Guinea diciptakan oleh Ilaix Moriba.

"Setelah saya tiba di Yogyakarta, melihat kondisi pemain, saya lihat kondisi pemain sangat baik, tanggal 18 April kami mulai (TC)," ucap Nova Arianto di laman resmi PSSI.

"Kondisi pemain baik secara fisikal," kata mantan pemain Persib Bandung itu.

Nova berharap, skuad Garuda Asia terus prima jelang Piala AFF U16 2024.

Di Piala Asia U16, timnas U16 Indonesia berstatus juara bertahan.

Sumber: BolaSport.com
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved