MLS 2024
Hasil Akhir Inter Miami vs Monterrey Piala Champions Concacaf, Kartu Merah dan Tanpa Lionel Messi
Hasil akhir Inter Miami vs Monterrey adalah 1-2 dalam leg 1 perempatfinal Piala Champions Concacaf tanpa Lionel Messi
TRIBUNKALTENG.COM - Hasil akhir Inter Miami vs Monterrey adalah 1-2 dalam leg 1 perempatfinal Piala Champions Concacaf pada Kamis (4/4/2024).
Tanpa Lionel Messi, Inter Miami tak mampu meraih kemenangan.
Padahal Inter Miami mampu unggul lebih dulu berkat gol yang dicetak Tomas Aviles pada menit 19, namun mampu dibalas Meza dalam laga yang dihelat di Chase Stadium.
Baca juga: Pengakuan Mengejutkan De Rossi Jelang AS Roma vs Lazio di Liga Italia, Tolak Tim Fiorentina
Hasil Inter Miami vs Monterrey ini tentu menyulitkan tim Lionel Messi menghadapi leg 2 perempatfinal Piala Champions Concacaf di kandang Monterrey.
Dalam laga kali ini, Inter Miami maupun Monterrey langsung bermain terbuka sejak awal pertandingan.
Namun, kedua tim tampak kesulitan menciptakan peluang di kuarter menit awal babak pertama.
Memasuki menit ke 19, tuan rumah akhirnya berhasil membuka keunggulan.
Tomas Aviles berhasil melesatkan gol ke gawang Monterrey yang dikawal Esteban Andrada.
Inter Miami berhasil unggul dari tamunya Monterrey.
Inter Miami maupun Monterrey saling jual beli serangan di sisa waktu yang ada, namun belum ada yang berbuah gol.
Selain itu, baiknya barisan pertahanan kedua tim membuat kedua tim tak mampu mengembangkan permainan.
Hingga babak pertama berakhir skor 1-0 bertahan.
Memasuki babak kedua, tim tamu tampil lebih agresif.
Petaka menimpa tim tuan rumah setelah D Ruiz diganjar kartu merah pada menit 65.
Terbukti, empat menit berselang tim tamu akhirnya berhasil menyamakan kedudukan 1-1 melalui Meza.
| Rekap Hasil Playoff Juara MLS 2024: Tim yang Hentikan Lionel Messi Tersingkir, Cek Jadwal Semifinal |
|
|---|
| Rekap Hasil Akhir PLayoff MLS 2024: Antiklimaks Messi Tersingkir 8 Besar, Cek Jadwal Perempat Final |
|
|---|
| Jadwal Inter Miami Kosong di Sisa MLS 2024, Lionel Messi Pilih Fokus 2 Laga Timnas Argentina |
|
|---|
| Dramatis Skor Akhir 2-3 Inter Miami vs Atlanta United, Lionel Messi Tersingkir di Leg 3 Playoff MLS |
|
|---|
| Live Skor Pertandingan Persikas vs Adhyaksa FC: Prediksi Skor, Line Up dan Klasemen Liga 2 Terbaru |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.