Liga 1 2023

Susul Carlos Fortes Tinggalkan PSIS Semarang, Nasib Vitinho dan 4 Pemain ini Serupa di Liga 1

Nasib Vitinho dari PSIS Semarang kini tengah mencuat seusai sang bestie, yakni Carlos Fortes telah pergi dari Laskar Mahesa Jenar.

Editor: Nia Kurniawan
Vitinho instagram
Vitinho dan Carlos Fortes. Nasib Vitinho dari PSIS Semarang kini tengah mencuat seusai sang bestie, yakni Carlos Fortes telah pergi dari Laskar Mahesa Jenar. 

Sosok berikutnya yang berpeluang meninggalkan PSIS Semarang adalah bek tengah Wahyu Prasteyo atau yang akrab dijuluki Hulk dari Kendal.

Wahyu Prasetyo terikat kontrak di PSIS Semarang hingga 31 Mei 2024 mendatang.

Sejatinya, Wahyu Prasetyo memiliki opsi perpanjangan kontrak di PSIS Semarang selama satu musim.

Namun, apabila negoisasi antara kedua belah pihak tidak menemui kata sepakat, bisa saja Wahyu Prasetyo hengkang dari PSIS Semarang dengan status bebas transfer.

Di Liga 1 2023/2024 ini, Wahyu Prasetyo telah menorehkan 22 penampilan dengan kontribusi satu assist dan berhasil mendapatkan panggilan Timnas Indonesia.

3. Delvin Rumbino

Pemain PSIS Semarang berikutnya yang akan memasuki masa baktinya berakhir adalah pemain tengah Delvin Rumbino.

Delvin Rumbino tercatat bergabung dengan PSIS Semarang pada Juni 2022 lalu dan akan berakhir pada 31 Mei 2024 nanti.

Sepanjang membela PSIS Semarang hingga pekan 24 Liga 1, pemain berdarah Papua ini telah mencatatkan 14 kali tampil dan mencetak 1 asis.

Gelandang berusia 28 tahun ini apabila tidak diperpanjang, mencuat kemungkinan bakal hengkang dan digoda klub lain pada akhir musim ini.

4. Vitinho

Pemain yang berpeluang hengkang dari PSIS Semarang selanjutnya adalah striker asing dari Brasil, Vitinho.

Vitinho diketahui bergabung ke PSIS Semarang pada 23 Januari 2023 silam dan masa baktinya akan tuntas mulai 30 Juni 2024.

Mengutip laman transfermakt, striker bernomor punggung 7 ini telah mencatatkan 15 kali penampilan bersama PSIS Semarang.

Namun sayang, performanya di lini depan masih kurang greget dan baru mencatatkan 1 gol dan 3 asist.

Sumber: TribunWow.com
Halaman 3/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved