Sepakbola Dunia

Statistik Messi vs Ronaldo, Bandingkan Nasib Haaland di Daftar Pencetak Gol Terbanyak 2023

Bandingkan Cristiano Ronaldo, Erling Haaland, Lionel Messi harus menerima kenyataan bahwa dirinya bukanlah pemain Argentina paling tajam di 2023.

Editor: Nia Kurniawan
Al Nassr Indo Instagram
Bandingkan Cristiano Ronaldo, Erling Haaland, Lionel Messi harus menerima kenyataan bahwa dirinya bukanlah pemain Argentina paling tajam di 2023.  

TRIBUNKALTENG.COM - Dibanding Erling Haaland, Lionel Messi harus menerima kenyataan bahwa dirinya bukanlah pemain Argentina paling tajam di 2023. 

Ya, Lionel Messi sama sekali tak diperhitungkan untuk menjadi top scorer 2023.

Nama Messi tak masuk dalam 10 besar daftar tersebut. Dibanding Cristiano Ronaldo

Dengan berakhirnya kompetisi Major League Soccer (MLS) dan agenda Timnas Argentina, koleksi gol Messi tahun ini hanya mentok di angka 28.

Rinciannya 9 gol bersama PSG, 11 gol dengan Inter Miami, dan 8 gol untuk Timnas Argentina.

Jumlah tersebut sangat jauh bila dibandingkan dengan seteru abadinya, Cristiano Ronaldo.

Dianggap sudah habis oleh banyak pihak setelah Piala Dunia 2022, Ronaldo kini memimpin daftar raja gol 2023 dengan 53 gol.

Sebanyak 53 gol itu dibukukan CR7 untuk Al Nassr (43 gol) dan Timnas Portugal (10 gol).

Ronaldo unggul satu gol dari Harry Kane dan Kylian Mbappe sebagai pesaing terdekat.

Namun, Kane dan Mbappe dipastikan tak bisa mengejar jumlah gol Ronaldo karena sudah tidak punya laga tersisa bersama klub masing-masing.

Begitu juga dengan Erling Haaland yang terpaut tiga gol dari eks superstar Real Madrid itu.

Meski masih punya satu pertandingan terakhir bersama Manchester City sebelum 2023 berakhir, Haaland saat ini tengah dibekap cedera.

Kondisi itu membuat jumlah gol sang bomber Timnas Norwegia juga sudah tidak bisa bertambah.

Adapun isi pundi-pundi gol Ronaldo masih bisa bertambah karena Al Nassr masih menyisakan satu pertandingan terakhir sebelum pergantian tahun.

Cristiano Ronaldo turut merayakan gol spektakuler Alex Telles ke gawang Al Ettifaq, Jumat (22/12/2023).

Sumber: BolaSport.com
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved