Liga Spanyol
Hasil Transfer Liga Spanyol 2024, Barcelona Disakiti Man City, Real Madrid Incar Keluarga Bellingham
Barcelona mengincar kapten Timnas U17 Argentina, Echeverri, namun Manchester City lebih dulu. Real Madrid mengincar saudara Jude Bellingham
Kontrak junior Lionel Messi itu akan habis pada 31 Desember 2024.
Artinya, ia akan berada di River Plate hingga satu tahun ke depan.
Meski kontraknya bersama River Plate nanti sudah habis, Manchester City masih belum berencana untuk langsung memasukkan Echeverri ke dalam skuad utama.
The Citizens berniat untuk meminjamkan gelandang serang berusia 17 tahun itu ke klub lain lebih dulu.
Manchester City akan meminjamkannya kepada klub yang masih satu naungan di bawah City Football Group.
Girona pun menjadi nama klub yang disebut-sebut akan menjadi tempat Echeverri menimba ilmu sebelum masuk ke skuad utama Manchester City.
Manchester City dan Girona memang berada di satu naungan pemilik yang sama.
Namun, apabila Echeverri benar-benar menjalani masa peminjaman di Girona terlebih dulu, maka Manchester City bisa menyakiti Barcelona dua kali.
Pasalnya, Barcelona disebut-sebut merupakan pengagum berat kapten timnas U-17 Argentina itu.
Sebelum Manchester City mengamankan tanda tangannya, Barcelona sudah lebih dulu mengincar Echeverri.
Tidak hanya itu, Girona sendiri juga merupakan klub yang sama-sama berasal dari Catalunya.
Artinya, Barcelona akan menghadapi pemain idaman mereka sendiri di Derbi Catalunya apabila kedua tim bertemu.
Sedangkan Real Madrid dikabarkan menginginkan adik Jude Bellingham, yakni Jobe Bellingham.
Jobe Bellingham yang datang dari akademi yang sama seperti Jude, yakni Birmingham City, kini membela Sunderland di kasta kedua Liga Inggris. Pemain yang berusia 18 tahun tersebut sejauh ini sudah mengoleksi 4 gol dari 21 penampilannya bersama Sunderland musim ini.
Secara fisik, Jobe lebih tinggi 5 cm dibanding kakaknya. Permainan mereka terbilang mirip, walaupun Jobe bisa memainkan banyak peran dan dinilai lebih serbabisa dibandingkan Jude.
| Skor 2-1 Hasil Real Madrid vs Barcelona Babak Pertama, Xabi Alonso dkk Unggul di Santiago Bernabeu |
|
|---|
| STARTING XI Line Up dan Link Live Hasil Real Madrid vs Barcelona, Big Match El Clasico |
|
|---|
| Link Live Hasil Skor Real Madrid vs Barcelona, Big Match El Clasico cek Prediksi Susunan Pemain |
|
|---|
| Jadwal Bola Link Live Hasil Real Madrid vs Barcelona, Persaingan Puncak Klasemen Liga Spanyol |
|
|---|
| HASIL Klasemen LaLiga Skor Akhir 2-0 Real Madrid vs Espanyol, cek Poin Barcelona di Klasemen |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.