Berita AS Roma

Kabar Buruk Jose Mourinho di AS Roma, Kondisi Terkini Houssem Aouar Terkuak Jelang Liga Italia

Nahasnya Jose Mourinho saat gelandang Houssem Aouar js sekali lagi diperkirakan akan absen karena cedera.

Editor: Nia Kurniawan
Twitter AS Roma
Jose Mourinho 

TRIBUNKALTENG.COM - Kabar buruk bagi Jose Mourinho saat gelandang Houssem Aouar js sekali lagi diperkirakan akan absen karena cedera.

Pemain internasional Aljazair ini terpaksa harus meninggalkan lapangan saat turun minum dalam kemenangan atas Sheriff Tiraspol semalam.

Aouar merasakan otot abduktornya tertarik sebelum ditarik keluar pada babak pertama dan digantikan oleh El Shaarawy.

Dalam konferensi pers setelah pertandingan, Mourinho mengomentari cedera Aouar, "Dia tidak akan tampil saat melawan Bologna."

Musim lalu AS Roma mengalami skenario serupa ketika finis di belakang Real Betis di Grup C Liga Europa.

Akibatnya, AS Roma harus memainkan babak play-off melawan RB Salzburg.

Perwakilan Liga Italia itu kalah 0-1 di laga tandang pada leg pertama, lalu menang 2-0 di Olimpico untuk lolos ke 16 besar.

Setelah itu, mereka mengalahkan Real Sociedad, Feyenoord, Leverkusen, dan kemudian kalah dari Sevilla melalui adu penalti di final.

Kini Pelatih AS Roma, Jose Mourinho, menyebut tidak ada klub Liga Champions yang ingin bertemu timnya di fase knock-out Liga Europa.

AS Roma mengakhiri perjuangan di Grup G Liga Europa dengan meraih kemenangan telak 3-0 atas Sheriff.

Hasil tersebut membuat Roma finis di posisi kedua Grup G dengan meraup 13 poin dari enam pertandingan.

Skuad besutan Jose Mourinho itu tertinggal dua poin dari Slavia Praha yang lolos ke fase gugur sebagai juara grup.

Dengan menjadi runner-up Grup G, Roma harus memainkan dua laga babak play-off melawan klub peringkat ketiga Liga Champions.

Potensi lawan yang bisa ditemui Roma adalah Galatasaray, Lens, SC Braga, Benfica, Feyenoord, Young Boys dan Shakhtar Donetsk.

AC Milan juga finis ketiga di babak penyisihan grup Liga Champions dan akan bertanding di babak play-off.

Sumber: Tribun Kalteng
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved