Liga 1 2023

Hasil Transfer Persib Lepas 1 Pemain Asing, Cek PSIS, Bhayangkara FC hingga Barito Putera di Liga 1

Berita bobotoh, Maung Bandung lepas 1 pemain asing. Ya, berikut hasil transfer Persib Bandung terbaru. Cek PSIS Semarang, Barito Putera di Liga 1.

|
Editor: Nia Kurniawan
Instagram Persib Bandung
Levy Madinda. Berita bobotoh, Maung Bandung lepas 1 pemain asing. Ya, berikut hasil transfer Persib Bandung terbaru. Cek PSIS Semarang, Barito Putera di Liga 1. 

Kini, skuad PSIS Semarang bertabur bintang usai dua pemain lokal berkualitas merapat.

Selain itu, tim berjuluk Laskar Mahesa Jenar itu pun bakal segera menugmumkan dua pemain lainnya.

Adapun pemain pertama yang diumumkan adalah mantan pemain Persija Jakarta yakni Barnabas Sobor.

Ia pun diperkenalkan lewat Instagram resmi mereka beberapa waktu lalu.

Berselang tiga hari kemudian, giliran mantan penyerang Timnas Indonesia dari Arema FC, Evan Dimas diperkenalkan.

"Dia belum usai. Karena dia adalah bagian dari kita sekarang. Sugeng rawuh, Evan Dimas #PSIS #YohIsoYoh #Langkun91nggil," tulis PSIS Semarang.

Lantas siapakah sosok dua pemain yang akan segera diumumkan?

1. Habil Akbar (Segera)

Yoyok Sukawi secara terang-terangan mengatakan jika PSIS Semarang berhasil mendapatkan tanda tangan satu pemain potensial dari Timnas Indonesia U17.

Hal itu buah dari adanya tim scouting yang dilakukan oleh jajaran tim manajemen PSIS Semarang di Piala Dunia U-17 2023.

Itu dilakukan karena beberapa tim di Liga 1 saat ini juga menempatkan scouting talent atau tim pencari bakat pada ajang Piala Dunia U-17 2023 baik lokal maupun pemain Timnas Indonesia U17.

“Jangan salah, klub-klub Liga 1 sudah memasang banyak mata-mata di Piala Dunia U-17 2023 ini. Tidak hanya scouting untuk pemain lokal, tetapi juga untuk para pemain asing,” kata Yoyok saat menemui wartawan di sela-sela acara konferensi pers di Information Center Piala Dunia U-17 2023, di Hotel Solia Zigna, Jumat (17/11/2023) dikutip TribunWow.com dari Bolasport.com.

“Alhamdulillah PSIS Semarang sudah mendapatkan satu pemain dari Timnas Indonesia U17 yang berlaga di Piala Dunia U17 2023,” tambahnya.

Meskipun telah menyatakan sukses mendatangkan satu pemain anyar, Yoyok Sukawi belum mau memberikan informasi terkait siapa pemain yang sukses didatangkan tersebut.

Yoyok mengaku tak ingin konsentrasi sang pemain terganggu jika identitasnya diungkap.

Sumber: TribunWow.com
Halaman 3/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved