Liga Italia

Ditonton Sang Ayah, Aksi Christian Pulisic di Laga AC Milan Serie A Liga Italia Jadi Sorotan

ayah Christian Pulisic, Mark Pulisic kala sang putra mencetak gol di laga AC Milan vs Lazio tampak viral.

|
Penulis: Nor Aina | Editor: Nia Kurniawan
Tweeter @usmntonly dan Instagram @cmpulisic
Reaksi ayah Christian Pulisic kala sang putra cetak gol di laga AC Milan vs Lazio, sikap dingin Mark jadi sorotan. 

TRIBUNKALTENG.COM - Reaksi ayah Christian Pulisic, Mark Pulisic kala sang putra mencetak gol di laga AC Milan vs Lazio tampak viral.

Bagaimana tidak, sikap dingin Mark Pulisic kala sang putra mencetak gol untuk AC Milan kini menjadi sorotan.

Ayah Christian Pulisic, Mark tampak berada di Stadion San Siro pada Sabtu (30/9/2023).

Kehadirannya di stadion tersebut guna untuk menyaksikan pertandingan putranya, Christian Pulisic yang membela AC Milan.

Sebelum laga berlangsung, terlihat Mark duduk di tribun penonton sembari memainkan gawainya.

Kemudian saat berjalannya pertandingan, Mark Pulisic hanya fokus melihat aksi sang putranya.

Namun ketika Pulisic berhasil membobol gawang Lazio, reaksi sang ayah pun kini menjadi sorotan.

Melansir melalui X dari akun @usmntonly, reaksi sang ayah kala Pulisic berhasil mencetak gol terlihat.

Mark Pulisic dikelilingi oleh teman-temannya yang memeluknya setelah melihat Christian memecah kebuntuan melawan Biancocelesti.

Mark hanya duduk terdiam sembari menggigit jari kelingkingnya di tribun penonton saat Christian Pulisic mencetak gol.

Namun saat seorang teman perempuan Pulisic tampak gembira mengajaknya berkompak tangan, Mark pun memberikan tangannya.

Kemudian, Mark terlihat tersenyum dan memeluk seorang lelaki yang memberinya selamat.

Sikap dingin sang ayah itu pun kini menjadi sorotan.

“Ayah Christian Pulisic, Mark Pulisic, sebelum & sesudah gol kemenangannya untuk AC Milan melawan Lazio,” tulis akun X @usmntonly.

Melalui komentar akun tersebut, warganet menilai bahwa Mark tidak tertarik dengan gol sang putra.

Sumber: Tribun Kalteng
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved