Sepakbola Dunia
Ronaldo Unbeaten di 1002 Laga Efek Hasil Al Nassr, Ungguli Lionel Messi si Bintang Inter Miami
Cristiano Ronaldo berhasil menungguli Rogerio Ceni dan Lionel Messi. Hasil Al Nassr jadi efek rekor terbuat.
TRIBUNKALTENG.COM - Data dari IFFHS, kemenangan timnya atas Al Tai membuat Cristiano Ronaldo kini tak terkalahkan dalam 1.002 pertandingan.
Hal itu membuat Cristiano Ronaldo menjadi pemain dengan jumlah laga tidak terkalahkan paling banyak dalam sejarah. Ungguli Lionel Messi.
Ya, Masih dari IFFHS, Cristiano Ronaldo berhasil menungguli Rogerio Ceni dan Lionel Messi.
Ceni tak terkalahkan dalam 914 pertandingan.
Baca juga: Nafsu Tim Ronaldo Rayu Bryan Cristante Tinggalkan AS Roma dan Jose Mourinho, Al Nassr Minat
Adapun Messi tak terkalahkan dalam 907 laga.
Sebagai informasi, Ronaldo telah memenangkan 778 pertandingan di sepanjang kariernya.
Jumlah tersebut mencakup 13 kemenangan untuk Sporting CP (dalam 31 pertandingan), 23 kemenangan untuk Al-Nassr (dalam 32 pertandingan), dan 91 untuk Juventus (dalam 131 pertandingan).
Ditambah dengan 121 kemenangan untuk Portugal (dalam 201 pertandingan), 214 untuk Manchester United (346 pertandingan) dan 316 kemenangan untuk Real Madrid dalam 438 pertaningan.
Adapun sisanya, Ronaldo mengemas 224 kali hasil seri.
Ya, Cristiano Ronaldo menjadi pemain dengan jumlah laga tidak terkalahkan paling banyak dalam sejarah dan makin jauh unggul atas Lionel Messi.
Al Nassr bertanding melawan Al Tai dalam laga pekan ke-8 Liga Arab Saudi 2023-2024.
Duel tersebut berlangsung di Stadion Prince Abdul Aziz, Jumat (29/9/2023).
Hasilnya, Al Nassr mampu memetik tripoin usai menang 2-1 atas Al Tai.
Pada laga di atas, Al Nassr mencetak gol pertama mereka di menit ke-32 lewat Talisca.
Talisca berhasil mencetak golnya lewat tembakan kaki kiri dari dalam kotak penalti usai menerima umpan dari Cristiano Ronaldo.
| Titisan Asli Cristiano Ronaldo, Sosok Cristianinho di Timnas Portugal Muda |
|
|---|
| Modal 143 Gol Cristiano Ronaldo Jr Kini Merapat Timnas U16 Portugal Jelang Turnamen di Turki |
|
|---|
| Jelang Jadwal FIFA Matchday ASEAN Malayasia Kini FAM Terbukti, cek Thailand-Vietnam dll |
|
|---|
| Jelang Jadwal El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Jakarta, Berikut Cara Raih Tiket Secara Mudah |
|
|---|
| JADWAL Bola ASEAN Live Timnas Indonesia cek Nasib Malaysia Buntut Hukuman FIFA, Thailand Main |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.