Liga Italia

Pemain Berdarah Indonesia Mengaku Tak Laku di AS Roma, Nasib Radja Nainggolan Ditolak Jose Mourinho

Nasib Radja Nainggolan usai ditolak AS Roma, pemain berdarah Indonesia mengaku tak laku di Liga Italia Serie A

Penulis: Nor Aina | Editor: amirul yusuf
Instagram @radja_nainggolan_I4)
Nasib Radja Nainggolan usai ditolak AS Roma, pemain berdarah Indonesia mengaku tak laku di Liga Italia 

TRIBUNKALTENG.COM - Setelah keluar dari SPAL, Radja Nainggolan tampak berminat gabung bersama tim asuhan Jose Mourinho, AS Roma.

Tak banyak negosiasi, AS Roma dikabarkan telah menolak tawaran dari pesepak bola keturunan Indonesia tersebut.

Usai ditolak AS Roma, berikut ini nasib Radja Nainggolan yang usai keluar dari SPAL dan batal bergabung Jose Mourinho.

Radja Nainggolan tidak pernah menyembunyikan ketertarikannya pada AS Roma.

Di mana terbaru ini, Radja Nainggolan telah menghubungi klub Ibu Kota untuk menawarkan minatnya bergabung bersama Jose Mourinho.

Tawaran itu terjadi lantaran Radja Nainggolan kini sedang dalam masa bebas kontrak setelah pergi dari SPAL.

Baca juga: Egy dan Marc Klok Tak Dilepas ke Timnas Indonesia Asian Games 2023, Pelatih Dewa & Persib Buka Suara

Baca juga: Pemain Real Madrid Ditangkap Polisi, Imbas Dugaan Penyebaran Video Vulgar Anak di Bawah Umur

Terlebih, pemain kelahiran Belgia ini juga menawarkan AS Roma untuk membayarnya dengan gaji minimum.

Akan tetapi, Giallorossi tidak terbuka untuk solusi seperti itu, Leggo menginformasikan.

Pemain asal Belgia ini membintangi SPAL di Serie B, dengan Daniele De Rossi di bangku cadangan, sejak Januari lalu.

Ia mencetak satu gol dan memberikan dua asis dalam 10 penampilan, dua kali absen karena cedera otot.

Nainggolan mengusulkan kepada Roma untuk dibayar hanya berdasarkan seberapa banyak ia tampil.

Di sisi lain, manajemen percaya bahwa mereka sudah memiliki cukup banyak pemain di lini tengah.

Usai ditolak AS Roma, nasib Radja Nainggolan di musim panas ini tampak tak pasti.

Di mana kini pemain berdarah Indonesia ini tidak mempunyai klub atau masih dalam bebas kontrak.

Melansir melalui laman ControcalcioTV, Radja Nainggolan kini mengaku tidak laku di musim panas ini.

Sumber: Tribun Kalteng
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved