Liga Italia
Hasil Transfer Serie A AS Roma dan AC Milan Jelang Laga Liga Italia, Divock Origi Bersiap Pergi
Bagaimana AS Roma nasibnya?Striker AC Milan, Divock Origi dikabarkan akan meninggalkan I Rosseneri Liga Italia.
Penulis: Nor Aina | Editor: Nia Kurniawan
TRIBUNKALTENG.COM - Striker AC Milan, Divock Origi dikabarkan akan meninggalkan I Rosseneri jelang tenggat waktu bursa transfer pada Jumat, (1/9/2023). Bagaimana AS Roma nasibnya?
Pasalnya kabar Divock Origi meninggalkan AC Milan itu muncul, lantaran klub Nottingham Forest tengah tertarik menggaet sang striker.
Nottingham Forest menjadi salah satu tim Premier League yang tertarik untuk memboyong Divock Origi dari AC Milan.
Klub Nottingham Forest menunjukkan minatnya di jam-jam terakhir bursa transfer musim panas pada Jumat, (1/9/2023).
Baca juga: Jadwal Debut Neymar di Laga Al Hilal vs Al Ittihad Liga Pro Saudi, eks PSG kini Comeback Latihan
Baca juga: Eks Persib Djajang Nurdjaman Bahas Pemain Asing Liga 2, Kabar Persela hingga Persipura
Menurut laporan Sky Sports, yang mengklaim bahwa Burnley dan Fulham juga ikut bersaing untuk mendapatkan pemain berusia 28 tahun itu sebelum tenggat waktu.
Divock Origi bisa saja mendapatkan kesempatan untuk meninggalkan San Siro, setelah hanya 1 tahun bergabung bareng AC Milan.
Pemain asal Belgia tersebut tidak memiliki waktu terbaik di AC Milan.
Di mana Origi hanya mencetak dua gol dalam 36 pertandingan di semua kompetisi musim lalu.
Bahkan Divock Origi sempat menjadi pemain inti dalam sepuluh pertandingan di musim lalu bersama AC Milan.
Tidak memiliki pelangaman yang mengesankan di musim lalu, Divock Origi diberitahu oleh Milan bahwa ia dapat pergi pada tenggat waktu bursa transfer.
Kini klub Nottingham Forest tengah membutuhkan tambahan tenaga di lini serang.
Karena itu, Nottingham tampak menunjukkan minatnya kepada eks striker Liverpool tersebut.
Football Insider mengungkapkan bahwa Fulham, Burnley dan Sheffield United tertarik untuk mendatangkan mantan striker Liverpool tersebut.
AC Milan siap melepas pemain berusia 28 tahun itu setelah awal yang sulit di Italia.
Terlebih pelatih AC Milan, Stefano Pioli juga telah merencana jangka panjang untuk tidak menyertakan Divock Origi di musim panas ini.
| LIVE Hasil Skor Cagliari vs Sassuolo Liga Italia, Bek Timnas Indonesia Jay Idzes Starter |
|
|---|
| Kabar Buruk AS Roma vs AC Milan di Liga Italia Serie A, Kompatriot Cristiano Ronaldo Terancam Absen |
|
|---|
| Klasemen Top Skor Serie A Terbaru Live Hasil AS Roma vs Parma: Soule Kejar Striker Bologna-Como |
|
|---|
| Prediksi Jelang AS Roma vs AC Milan di Liga Italia Serie A, Gasperini dkk Diuji Parma Dulu |
|
|---|
| Rumor Transfer AS Roma di Liga Italia Serie A, Gasperini Kontak Tokoh Kunci Lini Tengah |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.