Liga Italia

Bek Juventus Ditolak AS Roma, Mourinho Tak Inginkan Bonucci Demi Transfer Chelsea Lukaku Rampung

AS Roma menampik rumor ketertarikan sang pelatih, Jose Mourinho untuk merekrut bek Juventus, Leonardo Bonucci di akhir jendela transfer Liga Italia

Editor: amirul yusuf
TWITTER.COM/JUVENTUSFC
AS Roma menampik rumor ketertarikan sang pelatih, Jose Mourinho untuk merekrut bek Juventus, Leonardo Bonucci di akhir jendela transfer Liga Italia 

"Saya kecewa pada Lukaku," kata Adani seperti dikutip dari Domenica Sportiva.

"Saya selalu melihatnya sebagai orang yang punya etika, orang yang tidak lupa pada asalnya."

"Tetapi dalam dua atau tiga tahun terakhir, dia mengubah-ubah pikirannya terlalu sering."

"Dia melakukan hal itu untuk kepentingannya sendiri."

"Dia menipu dan mengkhianati fans, rekan setim, dan klub."

"Saya ingin mendengar dia bicara lagi, tetapi sejujurnya Lukaku telah mengecewakan banyak orang," pungkas Adani.

Pada 2019-2020, Inter Milan menyelamatkan Lukaku dari status pemain cadangan di Manchester United.

Penyerang Belgia ini tersingkir dari tim utama Manchester United setelah Jose Mourinho dipecat dan digantikan Ole Gunnar Solksjaer.

Selama dua musim di Inter Milan, dia menemukan lagi performa terbaiknya dengan mencetak 64 dalam 95 laga selama dua musim.

Akan tetapi, menjelang musim 2021-2022, Lukaku malah meminta dilepas ke Chelsea.

Dia kemudian gagal di Chelsea dengan hanya mencetak 8 gol dalam 26 laga Liga Inggris.

Inter Milan masih mau menerimanya dengan tangan terbuka pada musim 2022-2023.

I Nerazzurri bahkan berniat merekrut Lukaku secara permanen dari Chelsea pada musim panas ini.

Namun, Lukaku malah mengkhianati Inter Milan dengan diam-diam menghubungi Juventus setelah tahu La Vecchia Signora berminat kepadanya.

Kecewa pada perilaku Lukaku, Inter Milan pun membatalkan rencana perekrutannya.

Sumber: Tribun Kalteng
Halaman 2/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved