MotoGP 2023
Jadwal MotoGP Austria 2023 Live Trans 7, Isyarat Marc Marquez Segera Merapat ke KTM
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez jelang MotoGP Austria 2023 diIsyaratkan Segera Merapat ke KTM
Pada kesempatan yang sama, Marquez melayangkan pujian kepada KTM di depan Pit Beirer atas kemajuan yang telah mereka capai.
Pabrikan asal Austria tersebut pertama kali mengaspal di kelas MotoGP pada musim 2017 dan kini kerja keras mereka mulai berbuah.
Dengan Jack Miller dan Brad Binder, KTM kini menduduki peringkat kedua dalam klasemen konstruktor MotoGP 2023.
"Bagaimana KTM telah berkembang, karena ketika mereka memulai mereka tertinggal jauh," kata Marquez.
"Sekarang mereka adalah pabrikan peringkat kedua 2, namun mereka akan menjadi nomor 1 lebih cepat dari yang diharapkan," imbuhnya.
Di mata Marquez, kemajuan KTM tidak lepas dari adanya ambisi dari tim ini sendiri untuk menjadi lebih baik di setiap musimnya.
"Dalam kompetisi seperti ini, ambisi adalah kuncinya dan jika anda punya ambisi, maka anda bisa melakukannya," ucap Marquez.
Pujian dari Marquez seolah menjadi kode bahwa dirinya telah bersiap untuk meninggalkan Honda.
Pit Beirer pun memberikan tanggapan mengenai pujian Marquez dan peluang untuk mendarat ke timnya.
"Merupakan pujian bagi kami mendengarnya, Marquez sejauh ini adalah pembalap MotoGP tersukses dengan 59 kemenangan," ucap Pit Beirer.
"Sayangnya, saya khawatir Marquez tidak akan masuk dalam line-up kami tahun depan."
"Seperti yang saya katakan, dia masih memiliki kontrak, kami membahasnya dan dia memberi kami jawaban yang jelas dan hanya itu," imbuhnya.
Lebih lanjut, Beirer juga berharap Marquez bisa keluar dari masa-masa suramnya agar bisa bersaing lagi di barisan terdepan secepatnya.
"Tapi itu tidak mengubah fakta bahwa kami berharap dia bisa kembali ke puncak secepat mungkin," ucap Beirer.
* Berikut jadwal MotoGP Austria di Sirkuit Red Bull Ring yang akan digelar pada Kamis-Minggu 17-20 Agustus 2023:
| Jadwal MotoGP 2024: Daftar Pembalap dan Tim, Menanti Aksi Marquez di Ducati Lawan Tim Rossi |
|
|---|
| Hasil MotoGP Valencia 2023 Francesco Bagnaia Juara Dunia, Jorge Martin Jatuh di Ricardo Tormo |
|
|---|
| Hasil MotoGP Valencia 2023 Gratis TV Trans7 dan Streaming Sekarang, Bagnaia Terdepan di Race |
|
|---|
| Link TV Online Live Streaming MotoGP Valencia 2023 Gratis Trans7, Jorge Martin vs Bagnaia Race |
|
|---|
| Link Live Streaming MotoGP Valencia 2023 Gratis TV Trans7, Asa Juara Dunia Murid Valentino Rossi |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.