Liga 2 2023

Jadwal Liga 2 2023 Nasib Dua Pemain Sriwijaya FC Masih Gantung, PSMS Medan Putuskan Lanjutan Seleksi

Jadwal Liga 2 2023 - 2024 yang juga disebut Liga Nusantara telah diumumkan dan akan bergulir September 2023, PSMS Medan dan Sriwijaya FC Bersiap

|
Editor: amirul yusuf
Instagram Liga 2
Jadwal Liga 2 2023 - 2024 yang juga disebut Liga Nusantara telah diumumkan dan akan bergulir September 2023, PSMS Medan dan Sriwijaya FC Bersiap 

TRIBUNKALTENG.COM - Jadwal Liga 2 2023 - 2024 yang juga disebut sebagai Liga Nusantara telah diumumkan dan akan bergulir mulai bulan September 2023.

PSMS Medan dan Sriwijaya FC merupakan dua dari sekian tim yang tengah melakukan persiapan menghadapi Liga 2 2023 - 2024.

PSMS Medan baru saja usai menggelar seleksi dan trial pemain tahap kedua yang dipersiapkan menatap kompetisi Liga Nusantara musim 2023/2024, di Lapangan Pardede, Deliserdang, Selasa (27/6/2023).

Sekaitan dengan hal itu, manajemen PSMS Medan pun memutuskan untuk libur sementara setelah melakoni proses seleksi dan trial selama sepekan yang menyasar pesepakbola lokal Sumut.

Baca juga: Gebrakan Kalteng Putra Jelang Liga 2, Borong Eks Liga 1: PSIS, Barito Putera, Persis, Dewa United

Baca juga: Pemain Baru Luis Milla Jelang Persib Bandung vs Madura United di Liga 1 2023, Manajemen Bergerak

"Setelah selesai dengan rangkaian seleksi yang dilakukan, tim akan libur sejenak dan dijadwalkan akan berkumpul pada awal Juli mendatang," tulis keterangan tertulis manajemen PSMS Medan, Selasa (27/6/2023).

Sementara itu, Pelatih Kepala PSMS Medan Ridwan Saragih menyebut, setelah diliburkan, para pesepakbola yang mengikuti seleksi dan trial itu bakal dikumpulkan, pada awal Juli bersamaan dengan pemain yang sudah dikontrak.

"Ya ke tahap 3 mungkin nanti kita umumkan di tanggal 1 Juli sudah berkumpul semua ya. Pemain-pemain yang sudah ada kita kumpulkan, kita gabungkan dengan yang ada yang sekarang kita seleksi," ujarnya.

Lanjut Ridwan, pada tanggal 1 Juli nanti sekaligus merupakan agenda latihan rutin perdana tim berjuluk Ayam Kinantan itu dimulai menatap kompetisi Liga Nusantara musim 2023/2024 yang diwacanakan bergulir September mendatang.

"Kalau jumlah untuk lolos ada beberapa memang yang kita proyeksikan untuk ikut kumpul nanti di tanggal 1, ya. Harapannya ya, kita pasti mengutamakan putra daerah. Kalau ada kenapa tidak, kita tetap target prestasi untuk PSMS," ucap Ridwan.

Sebagaimana diketahui, untuk mematangkan kerangka tim, PSMS Medan menggelar proses seleksi pemain yang menyasar pesepakbola lokal Sumut.

Kegiatan ini digelar, sejak pekan lalu di Lapangan Pardede, Deliserdang. 

Proses seleksi dan trial ini setidaknya diikuti puluhan pemain. Di antaranya ada eks PSMS Medan pada musim lalu yaitu, Andre Sitepu, Eko Fauzi, Rizky Abdiansyah, dan Riccat Turnip.

Sedangkan Sriwijaya FC telah merekrut 7 pemain lokal dan melepas centre back Zakaria asal Mariana Banyuasin pemain lokal musim lalu, manajemen Sriwijaya FC masih menggantung alias mempertimbangkan dua pemain lokal Sumsel lainnya. 

"Kalau Rahmat Juliandri dan Roby itu masih pertimbangkan," ungkap Dirtek Sriwijaya FC, Indrayadi, Rabu (28/6/2023). 

Mantan pelatih kiper Sriwijaya FC ini masih belum banyak berkomentar terkait alasan masih belum diputuskan nasib kedua pemain ini.

Sumber: Tribun Medan
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved