SEA Games 2023
Reuni Idola Bintang PSIS Semarang, 1 Wakil Mahesa Jenar Dicoret di Timnas U22 Indonesia
Pratama Arhan dan Alfeandra Dewangga reuni, daftar resmi susunan pemain di SEA Games 2023.Jadwal tanding Timnas U22 Indonesia di SEA Games 2023.
Mulai, Sabtu (29/4/2023) pukul 16.00 WIB dan tayang Gratis via siaran langsung RCTI, Live Streaming iNews TV dan TV Online.
Indra Sjafri panggil Pratama Arhan dan Marselino Ferdinan.
Siaran Langsung Timnas Indonesia diawali dengan laga Timnas Indonesia vs Filipina di Grup A dan tetap bisa ditonton via Live Streaming RCTI dan Live Streaming TV Online Gratis iNews TV mulai jam 16.00 WIB.
Setelah laga Timnas U22 Indonesia vs Filipina, selanjutnya Timnas U22 Indonesia melawan Myanmar pada Kamis, 4 Mei 2023 dalam laga SEA Games 2023.
Akhirnya kepastian Pratama Arhan dan Marselino Ferdinan bergabung dengan skuad Timnas Indonesi di SEA Games 2023 diungkap Indra Sjafri.
Indra Sjafri telah memastikan jika Marselino Ferdinan dan Pratama Arhan akan termasuk pemain Timnas U22 Indonesia yang dibawa ke Kamboja nanti.
Apalagi kemampuan keduanya sangat dibutuhkan mengingat skuad Garuda Muda berambisi meraih medali emas di SEA Games 2023.
Saat ini, Marselino Ferdinan tengah berkarier di kasta kedua liga Belgia bersama KMSK Deinze sejak awal tahun ini. Sedangkan Pratama Arhan saat ini berkarier di Tokyo Verdy yang berkompetisi di kasta kedua liga Jepang.
Menurut Indra Sjafri saat menjumpai awak media, termasuk BolaSport.com di Stadion Madya, Jakarta, Rabu (19/4) Pratama Arhan akan datang pada 22 April mendatang.
Sedangkan untuk Marselino Ferdinan sehari setelah kedatangan eks PSIS Semarang itu.
"Tanggal 22 April malam kalau tidak salah atau sore Arhan akan sampai di Jakarta," sebut Indra Sjafri.
"Sedangkan tanggal 23 malam Marselino (akan tiba)."
Setiap tim yang akan mengikuti di SEA Games 2023 hanya boleh membawa 20 pemain saja.
Jumlah pemain itu tak cukup banyak mengingat timnas U-22 Indonesia akan dihadapkan dengan jadwal laga tiap tiga hari sekali.
Kendati begitu, Indra Sjafri sendiri mengaku sudah memiliki strategi untuk menghadapi tantangan tersebut.
"Lengkap 20 pemain hadir dan setelah itu kami sudah mulai mempersiapkan tim periodesasinya untuk menghadapi pertandingan-pertandingan tanggal 29 April, tanggal 4, tanggal 7, tanggal 10, tanggal 13, dan tanggal 16 April," imbuh Indra Sjafri.
"Nanti akan kami siapkan periodesasinya yang terbaik."
"Pemain yang telah disiapkan akan kita mainkan sesuai dengan kebutuhan tim saat melawan tim yang berbeda," ungkap Indra Sjafri.
Timnas U-22 Indonesia sendiri memiliki kans besar untuk melaju ke semifinal usai tehindar dari grup neraka di SEA Games 2023.
Mereka akan tergabung di Grup A bersama Filipina, Myanmar, Timor Leste, dan Kamboja.
SEA Games 2023 cabang olahraga sepak bola putra akan dimulai pada 29 April.
Namun untuk acara pembukaan akan resmi dibuka pada 5 Mei 2023 mendatang.
Jadwal Timnas Indonesia U22 di fase Grup A SEA Games 2023
Sabtu, 29 April 2023
Pukul 16.00 WIB: Indonesia vs Filipina
Kamis, 4 Mei 2023
Pukul 16.00 WIB: Indonesia vs Myanmar
Minggu, 7 Mei 2023
Pukul 16.00 WIB: Timor Leste vs Indonesia
Rabu, 10 Mei 2023
Pukul 16.00 WIB: Kamboja vs Indonesia
( Tribunkalteng.com )
PSIS Semarang
Timnas Indonesia
Timnas U22 Indonesia
Alfeandra Dewangga
Pratama Arhan
SEA Games 2023
siaran langsung RCTI
live streaming TV online
Live Streaming RCTI
Mahesa Jenar
| PSIS Perpanjang Kontrak Peraih Medali Emas SEA Games 2023, Yoyok Sukawi Siapkan Rekrutan Baru |
|
|---|
| Instagram Down, Netizen +62 Tetap Komentari si Cantik di SEA Games 2023 Seusai Timnas Raih Emas |
|
|---|
| Klasemen Akhir SEA Games 2023, Medali Emas Timnas Indonesia Jadi Penutup Ungguli Tuan Rumah |
|
|---|
| Fans PSM Makassar Amankan Sananta, Sumbang Emas di Hasil Perolehan Medali SEA Games 2023 |
|
|---|
| Tawuran Saat Lawan Timnas U22 Indonesia, Pemain Thailand Tuding Gegara Aksi Sosok Ini |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.