Berita AS Roma
Target Liga Champions, Jose Mourinho di AS Roma Diminta Pertajam Dybala Tak Cuma di Liga Italia
Paulo Dybala juga menjadi incaran sejumlah klub besar Eropa.target AS Roma adalah lolos di zona Liga Champions, ini tugas Jose Mourinho.
TRIBUNKALTENG.COM - Jose Mourinho dituntut untuk memperbaiki performa dari Paulo Dybala.
Saat, Paulo Dybala juga menjadi incaran sejumlah klub besar Eropa.
Terlebih saat ini target AS Roma adalah lolos di zona Liga Champions.
Kini Paulo Dybala belum menambah koleksi golnya bersama AS Roma.
Gol terakhir yang dicetak Paulo Dybala berlangsung di laga Serie A Liga Italia kontra Sassuolo pada 13 Maret lalu.
Baca juga: Cara Nonton Live Streaming Barito Putera vs PSIS Link Gratis TV Online Indosiar Liga 1 20.30 WIB
Masuknya Paulo Dybala di babak kedua, membantu AS Roma untuk mengejar ketertinggalan meski pada akhirnya Giallorossi kalah 3-4 dari tim tamu.
Setelah laga itu La Joya tidak kunjung menambah pundi-pundi golnya.
Di Derby della Capitale, AS Roma kembali menelan kekalahan dari rivalnya.
Melawan Lazio, Paulo Dybala hanya bermain selama 45 menit.
Dia lantas digantikan oleh Diego Llorente untuk memperkuat sektor belakang Giallorossi yang sudah kebobolan 1 gol dari Biancocolesti.
Adapun di leg kedua babak 16 besar Liga Europa melawan Real Sociedad, Paulo Dybala juga tidak nyekor.
Dalam laga tersebut AS Roma bahkan tidak berkesempatan untuk mengancam gawang tuan rumah.
Dybala dkk digempur serangan Real Sociedad dengan rincian 19 tembakan dan tiga di antaranya tepat sasaran.
Sedangkan AS Roma yang cukup kewalahan menandingi Real Sociedad sekali pun tidak menciptakan satu tembakan on target.
Beruntung, laga tersebut berakhir imbang tanpa gol dan AS Roma unggul agregat 2-0 atas Real Sociedad.
| Awasi Bek Timnas Indonesia Calvin Verdonk Laga AS Roma vs Lille, Gasperini Andalkan Cristante-Kone |
|
|---|
| Taktik AS Roma Ala Gasperini di Liga Italia Disorot Legenda Bek Sayap Prancis, Spektakuler |
|
|---|
| Formasi AS Roma Disusun Gasperini di Liga Italia, Dua nama Terancam Coret di Daftar UEFA |
|
|---|
| Formasi AS Roma Butuh Gelandang Baru, Gasperini Lirik Benfica Demi Florentino |
|
|---|
| AS Roma Cari Opsi Ganti Target Efek Ditolak Sancho, Dovbyk ke Liga Spanyol |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.