Liga 1 2022
Jadwal Bola TV Indosiar Liga 1 Hari ini, Dewa United vs Persib, Persikabo vs Arema, Persis vs Barito
Live Streaming Indosiar Hari Ini Liga 1 2022, ada Dewa United vs Persib Bandung, Persikabo vs Arema fc, Persis Solo vs Barito Putera
"Tapi semua pemain Persib itu berbahaya, jadi tidak ada pemain yang kami anggap lebih tidak bagus atau sebaliknya."
"Kita waspadai, yang penting semua pemain Persib kalau masuk ke pertahanan kita akan jaga, fokus, konsentrasi."
"Sehingga mereka tidak bisa melakukan seenaknya di pertahanan kita," tuturnya.
Sedangkan di laga Persis Solo vs Barito Putera, Pelatih Barito Putera, Rodney Goncalves menyampaikan, untuk persiapan menghadapi Persis Solo besok, sama saja dengan persiapan saat melawan tim-tim sebelumnya.
Menurutnya, pertandingan melawan Persis Solo besok sangat penting buat Barito Putera, untuk mencapai target kita.
"Pemain dari Persis Solo bagus-bagus, tapi kita akan memberikan yang terbaik untuk permainan besok," ucapnya pada saat konferensi pers melalui zoom meeting.
Ia berharap, laga besok dapat memberikan kemenangan pertama untuknya selama menangani Barito Putera menggantikan pelatih sebelumnya.
"Kita akan menampilkan permainan terbaik untuk suporter kita, untuk kemenangan pertama tim di bawah asuhan saya," harapnya.
"Karena posisi kita sedang tidak bagus dan saat ini kondisi tim sedang baik dan siap menghadapi Persis Solo," tukasnya.
Hal serupa juga disampaikan pemain Barito Putera, Yuswanto Aditya, untuk menghadapi Persis Solo besok, persiapan tim sama saja dengan sebelum-sebelumnya.
Namun, bermain melawan Persis Solo nanti menurutnya sama seperti laga final.
"Jadi harus lebih siap, karena saat ini tim masih berada di zona degradasi," ujarnya.
"Semua pertandingan ke depan bagi kita seperti final untuk keluar dari zona degradasi," pungkasnya.
- Jadwal Siaran Langsung Indosiar Liga 1, Rabu (14/12/2022)
15.00 Wib Persikabo vs Arema FC
18.00 Wib Persis Solo vs Barito Putera
20.15 Wib Dewa United vs Persib Bandung
(TRIBUN KALTENG)
