Kota Cantik
Jelang Nataru, Pemerintah Kota Palangkaraya Terus Salurkan Sembako Subsidi di Jemaat Gereja
Menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) Pemerintah Kota Palangkaraya kembali melakukan operasi pasar murah menyalurkan sembako subsidi
Penulis: Ghorby Sugianto | Editor: Sri Mariati
TRIBUNKALTENG.COM, PALANGKARAYA - Menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) Pemerintah Kota Palangkaraya kembali melakukan operasi pasar murah menyalurkan sembako subsidi.
Kali ini sasarannya adalah jemaat Gereja Bethel Indonesia di Jalan Bangka, Kelurahan Pahandut, Kecamatan Pahandut, 250 paket sembako telah disalurkan.
"Untuk di lingkungan Gereja ini, kita memang memperuntukan bagi jemaat yang merayakan Natal tentu saja, di hari besar ini sangat penting kita lakukan operasi pasar murah," kata Wakil Wali Kota Palangkaraya, Hj Umi Mastikah, Kamis (1/12/2022).
Dia menuturkan, Pemerintah Kota Palangkaraya menyubsidi sembako tersebut sebesar 30 persen dari harga awal, sehingga masyarakat hanya dikenakan Rp100 ribu per paket sembakonya.
"Kegiatan ini bisa membantu saudara kita yang memerlukan dan nantinya akan terus diadakan, selain itu untuk menjaga kestabilan harga sembako di Kota Palangkaraya," bebernya.
Hal senada disampaikan Kepala Bidang Perdagangan di Dinas Perdagangan Koperasi UKM dan Perindustrian Kota Palangkaraya Hadriansyah.
Menurutnya, operasi sembako pasar murah tersebut maka ia berharap dapat membantu masyarakat berpenghasilan rendah atau kurang mampu dan mereka yang terdampak langsung banjir maupun pandemi Covid-19.

Serta memenuhi ketersediaan bahan pokok dengan harga murah dan terjangkau serta membantu masyarakat yang mengalami dampak langsung akibat kenaikan harga kebutuhan pokok.
Selanjutnya, pelaksanaan operasi pasar akan rutin dilaksanakan setiap harinya mulai 1-7 Desember mendatang di 10 kelurahan.
Hari pertama, dilaksanakan Gereja Bethel Indonesia Jalan Bangka dan Masjid Jami Suhuda, Kelurahan Kereng Bangkirai, GPT Kemurahan dan Kelurahan Kereng Bangkirai.
Tanggal 2 Desember di Kelurahan Petuk Katimpun dan Kelurahan, Pahandut Seberang di Masjid Darul Rahman dan GPdI Marturia.
3 Desember di Kantor Kecamatan Bukit Batu, Mesjid Al Iklas dan GKE Efrata Tangkiling, GPT Kristus Ajaib Banturung dan GPdI Jemaat Kristus Marang.
Selanjutnya pada 5 Desember akan digelar di Kelurahan Danau Tundai di halaman kantor kelurahan dan Kelurahan Tanjung Pinang di halaman Kantor Kelurahan Tanjung Pinang, Masjid Al Azhar Tanjung Pinang dan GBIS Kristus Pembela.
Kemudian pada tanggal 6 Desember, operasi pasar kembali di gelar di Kelurahan Kalampangan di halaman kantor kelurahan dan GBI Kalampangan serta di Kelurahan Kameloh Baru di halaman kantor kelurahan.
Terakhir tanggal 7 Desember, operasi pasar digelar di Kelurahan Langkai tepatnya di GKE Parawei Flamboyant Bawah, Balai Basara Hindu Kaharingan, kantor Kelurahan Langkai dan Masjid Darul Taqwa.
"Program operasi pasar murah disambut positif oleh lurah dan masyarakat, dengan cara ini masyarakat sangat terbantu karena bisa mendapatkan paket sembako dengan harga murah," pungkasnya. (*)
Pemerintah Kota Palangkaraya
Jelang Nataru 2023
operasi pasar murah
paket sembako
Kelurahan Kereng Bangkirai
jemaat gereja
Kota Cantik
berita tribunkalteng
Tribunkalteng.com
Safari Natal 2022, Wali Kota Palangkaraya Fairid Naparin Ajak Warga Berdoa Tahun Depan Lebih Baik |
![]() |
---|
Fairid Naparin Tunggangi 'Molisa' Mobil Listrik Pengangkut Sampah, Irit dan Ramah Lingkungan |
![]() |
---|
Fairid Naparin Resmikan Wisata Kuliner Dermaga Rambang, Dongkrak Perekonomian Warga Ponton |
![]() |
---|
Fairid Naparin: Urus Jaminan Kesehatan Warga, Saya Minta Jangan Dilempar-lempar |
![]() |
---|
Mobil Wali Kota Palangkaraya Fairid Naparin Jajal Pertama Uji KIR Portabel |
![]() |
---|