Piala Dunia 2022
Jadwal Bola Piala Dunia Hari Ini Live SCTV Wales vs Iran, Belanda vs Ekuador, Inggris Streaming
Jadwal Piala Dunia Hari Ini Live SCTV, Wales vs Iran, Belanda vs Ekuador, Inggris vs Amerika Serikat, Qatar vs Senegal
TRIBUNKALTENG.COM - Jadwal bola hari ini Jumat (25/11/2022) menyajikan laga-laga seru dalam jadwal Piala Dunia hari ini, yaitu Wales vs Iran, Belanda vs Ekuador, Inggris vs Amerika Serikat, Qatar vs Senegal.
Laga seru World Cup 2022 Wales vs Iran, Belanda vs Ekuador, Inggris vs Amerika Serikat bisa ditonton dan saksikan di Live Streaming SCTV.
Hari ini ada empat pertandingan yang berlangsung dari sore hingga dini hari WIB, meliputi Qatar vs Senegal, Wales vs Iran, Belanda vs Ekuador dan Inggris vs Amerika Serikat.
Baca juga: Kumpulan Ucapan Selamat Hari Guru Nasional Bahasa Inggris dan Bahasa Indonesia 25 November 2022
Baca juga: Hasil Piala Dunia 2022, Swiss Hanya 7 Jam di Puncak Klasemen, Dikudeta Brasil Usai Gilas Serbia
Laga matchday 2 Grup A Piala Dunia 2022 tersebut akan dihelat di Stadion Internasional Khalifa, Doha, Qatar.
Baik Timnas Belanda maupun Ekuador sama-sama memetik kemenangan saat matchday pertama Grup A.
Belanda unggul 2-0 atas Senegal, sedangkan Ekuador juga menang 0-2 atas tuan rumah Qatar.
De Oranje maupun La Tricolor punya kesempatan yang sama untuk menyegel tiket lolos 16 besar, jika mereka sanggup membukukan kemenangan kedua.
Akan tetapi Belanda bermodalkan komposisi pemain yang di atas lebih baik dari sang rival, tentu lebih diunggulkan untuk menambah 3 poin.
Meski tentu saja skuad asuhan Louis van Gaal tetap tak boleh mengendurkan fokus mereka, karena bukan tidak mungkin Ekuador bisa membuat kejutan.
Dikutip dari laman El Universo, pelatih Timnas Belanda Louis van Gaal yakin anak asuhnya bisa meraih kemenangan.
Juru taktik berusia 71 tahun tersebut menginginkan timnya secepat mungkin mengamankan tiket lolos 16 besar, atau tanpa menunggu laga pemungkas kontra tuan rumah Qatar.
Louis van Gaal menyebut secara permainan, Timnas Ekuador tidak jauh berbeda dengan Senegal.
Kedua tim tersebut mempunyai gaya bermain yang lebih bertahan, lalu mengandalkan kecepatan saat melakukan serangan terutama dari sisi sayap.
Jadwal Pertandingan Piala Dunia Qatar 2022:
Jumat, 25 November 2022
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kalteng/foto/bank/originals/Live-Streaming-TV-Online-SCTV-Piala-Dunia-Inggris-vs-Amerika-Serikat.jpg)