Piala AFF 2022

PSSI Sorot Jadwal Liga 1 Bentrok Piala AFF, Soal Pemain Timnas Indonesia Kiriman Persib hingga PSIS

Jadwal Piala AFF 2022 bakal berlangsung pada 20 Desember 2022 hingga 16 Januari 2023. Suplai pemain Persib hingga PSIS disinggung PSSI.

Editor: Nia Kurniawan
IG Affmitsubishielectriccup
Jadwal Piala AFF 2022.Brunei melengkapi Grup A yang sebelumnya sudah dihuni Timnas Indonesia, Thailand, Filipina, dan Kamboja.Jadwal Piala AFF 2022 bakal berlangsung pada 20 Desember 2022 hingga 16 Januari 2023. Suplai pemain Persib hingga PSIS disinggung PSSI. 

“Tapi yang jelas klub sudah tahu bahwa AFF ini sampai Januari dan akan berbenturan dengan Liga 1,” ucapnya.

Lebih lanjut, Endri mengaku bahwa sebenarnya Liga 1 ini memang sejak jauh-jau hari itu direncanakan berhenti saat Piala AFF 2022 berlangsung.

Akan tetapi, pasca Tragedi Kanjuruhan dan beberapa masalah lainnya akhirnya kompetisi terhenti hingga saat ini.

Sehingga belum bisa diotak atik lagi jadwalnya karena apabila akan dihentikan seperti rencana awak.

Tentu saja akan semakin banyak waktu yang hilang, sementara target PSSI tetap sama kompetisi berakhir pada April 2022.

Hal ini karena diharapkan kompetisi berakhir tepat sebelum Piala Dunia U-20 2023 bergulir pada Mei 2023.

“Awalnya kan kami ingin berhenti pada AFF cuma ternyata kami kehilangan sampai dua bulan kompetisi tidak bertanding,” kata Endri.

“Kami juga taku kehilangan satu bulan lagi kalau sampai AFF selesai.”

Situasi ini membuat PSSI tetap berharap Liga 1 bakal bergulir berbarengan dengan Piala AFF.

Tentu saja ini dilakukan demi keamanan semua pihak.

Oleh karena itu, diharapkan klub-klub berkomitmen untuk melepas pemainnya nantinya saat mendapat panggilan ke timnas Indonesia.

“Nanti Liganya enggan selesai-selesai. Pastinya kalau Liga 1 jalan akan ada benturan dengan AFF,” tuturnya.

Sementara itu, timnas Indonesia sendiri bergabung dalma Grup A bersama Thailand, Kamboja, Filipina, dan Brunei Darussalam.

Skuad timnas Indonesia di Piala AFF 2022 versi BolaSport.com, terdapat perbedaan situasi dari pemain-pemain yang berpeluang dipanggil.

Tinggal dua hari lagi tenggat pendaftaran pemain untuk Piala AFF 2022 yakni pada 20 November 2022.

Sumber: BolaSport.com
Halaman 2/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved