Piala Dunia 2022
Warning Messi untuk Timnas Argentina di Piala Dunia 2022, Selain Timnas Perancis, Awasi 2 Tim Ini
Messi ingatkan Timnas Argentina waspadai Timnas Perancis, Timnas Brasil dan Timnas Inggris di Piala Dunia 2022
Bintang klub PSG (Paris Saint Germain), Lionel Messi menyebut tiga tim yang berpeluang menjadi juara Piala Dunia 2022 sehingga harus diwaspadai adalah juara bertahan Timnas Perancis, Timnas Brasil dan Timnas Inggris
TRIBUNKALTENG.COM - Megabintang Lionel Messi tentu bakal menjadi tumpuan andalan Timnas Argentina di Piala Dunia 2022.
Namun, Lionel Messi mengingatkan Timnas Argentina untuk mewaspadari 3 tim yang berpeluang menjadi juara Piala Dunia 2022.
Bintang klub PSG (Paris Saint Germain), Lionel Messi menyebut tiga tim yang berpeluang menjadi juara Piala Dunia 2022 sehingga harus diwaspadai adalah juara bertahan Timnas Perancis, Timnas Brasil dan Timnas Inggris.
“Ketika membicarakan kandidat, tim yang sama selalu muncul. Jika harus menyebutnya, saya pikir Brasil, Prancis dan Inggris sedikit berada di atas yang lain,” kata Lionel Messi dikutip dari Sky Sports, Rabu (16/11/2022).
Baca juga: 5 Jersey Terkeren di Piala Dunia 2022, Timnas Perancis Sederhana, Timnas Jepang dan Meksiko Unik
Baca juga: Jadwal Laga Perdana Piala Dunia 2022 Qatar vs Ekuador, Profil Tim, Pelatih, Pemain, Suporter, Jersey
Baca juga: Daftar Pemain Timnas di Piala Dunia yang Pernah Bermain di Liga 1 Indonesia, Ada dari Argentina
Di Piala Dunia 2022, Argentina tergabung di Grup C bersama Arab Saudi, Meksiko dan Polandia.
Timnas Argentina akan duel dengan Arab Saudi di laga pertama Grup C Piala Dunia 2022, Selasa (22/11/2022) pukul 17.00 WIB.
“Piala Dunia itu sangat sulit dan apa pun bisa terjadi. Kami begitu senang. Kami memiliki grup yang bagus dan saya sudah menantikannya. Tetapi, saya pikir kami akan menjalaninya secara bertahap,” ujar Messi.
“Kami berharap dapat memulai Piala Dunia sebaik mungkin. Kami akan saling mengenal, seraya makin sering bermain dan menghabiskan waktu di lapangan,” lanjut diam.
Bagaimana peluang Timnas Argentina? Messi tidak memberi jawaban tegas.
Messi hanya mengatakan semua tim memiliki peluang meski menurut dia ada 3 yang paling berpeluang yakni Timnas Perancis, Timnas Brasil dan Timnas Inggris.
Timnas Argentina sendiri juga masuk sebagai salah satu tim unggulan di Piala Dunia 2022.
La Albiceleste, julukan Timnas Argentina, dua kali menjadi juara Piala Dunia apda 1978 dan 1986.
Dua tahun terakhir, Timnas Argentina yang disebut pelatih Lionel Scaloni meraih dua trofi bergengsi yaitu Copa America 2021 dan Finalissima 2022.
Selain Messi, di daftar skuat yang berangkat ke Piala Dunia 2022, banyak pemain top di Timnas Argentina.
