Piala AFF U16 2022

Jadwal Siaran Bola Indosiar Timnas U16 vs Vietnam Piala AFF U-16 2022, Skenario Lolos ke Semifinal

Jadwal siaran langsung bola Indosiar Timnas U16 Indonesia vs Vietnam Piala AFF U-16 2022 adalah hari Sabtu (6/8) yang tayang pada jam 20.00 WIB

Editor: Rahmadhani
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas U-16 Indonesia, Bima Sakti, sedang memantau para pemainnya di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 19 April 2022. Berikut jadwal siaran langsung bola Indosiar Timnas U16 Indonesia vs Vietnam di Piala AFF U-16 2022 yang menentukan langkah ke semifinal 

TRIBUNKALTENG.COM - Dua musuh bebuyutan, Timnas U16 Indonesia dan Vietnam akan saling berhadapan pada laga ketiga Grup A Piala AFF U-16 2022. Intip peluang lolos pasukan Bima Sakti.

Jadwal siaran langsung bola Indosiar Timnas U16 Indonesia vs Vietnam di Piala AFF U-16 2022 adalah pada Sabtu, 6 Agustus 2022 yang tayang pada jam 20.00 WIB.

Saat ini klasemen Grup A dipimpin oleh timnas U-16 Indonesia dengan enam poin.

Posisi kedua ditempati Vietnam dengan poin yang sama, akan tetapi timnas U-16 Indonesia unggul selisih gol.

Posisi ketiga ada Filipina tanpa poin dan juru kunci dihuni Singapura yang juga belum mengemas poin dan dipastikan tersingkir.

Timnas U-16 Indonesia memiliki tiga skenario lolos ke semifinal Piala AFF U-16 2022.

Kelolosan timnas U-16 Indonesia ke semifinal akan ditentukan pada pertandingan terakhir Grup A melawan Vietnam.

Baca juga: Jelang PSIS vs Barito Putera, Bek Timnas Dewangga Diguncang Isu Selingkuh, Vivi Novika Curhat di IG

Baca juga: Link Nonton TV Online Hari Ini PSM vs Persija dan Arema vs PSS Live Streaming Indosiar di Sini

Timnas U-16 Indonesia akan menghadapi Vietnam di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta.

Hanya ada tiga juara grup dan satu runner-up terbaik yang berhak lolos ke semifinal.

Lantas bagaimana skenario kelolosan timnas U-16 Indonesia ke semifinal?

1. Timnas U-16 Indonesia Menang atas Vietnam

Skenario paling aman untuk lolos ke semifinal adalah timnas U-16 Indonesia menang atas Vietnam.

Dengan demikian, timnas U-16 Indonesia lolos sebagai juara Grup A.

Tambahan tiga poin akan membuat timnas U-16 Indonesia finis dengan sembilan poin.

Vietnam akan menjadi runner-up Grup A dengan enam poin.

Sumber: BolaSport.com
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved