Piala AFF U16 2022
Jadwal Main Timnas U16 Indonesia vs Singapura Piala AFF U-16 2022 Live TV Indosiar, Ada Pemain Baru
Jadwal siaran langsung Timnas U16 Indonesia vs Singapura ajang Piala AFF U-16 2022 di TV Indosiar akan tayang pada hari Rabu (3/8/2022) ini
TRIBUNKALTENG.COM - Berikut jadwal siaran langsung & Live Streaming Indosiar turnamen sepakbola Piala AFF U-16 2022 dimana ada pertandingan Timnas U16 Indonesia vs Singapura.
Jadwal siaran Timnas U16 Indonesia vs Singapura ajang Piala AFF U-16 2022 di TV Indosiar akan tayang pada hari Rabu (3/8/2022) ini.
Timnas U16 Indonesia direncanakan menghadapi Singapura dalam laga kedua Grup A Piala AFF U-16 2022 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta.
Pada pertandingan tersebut, timnas U-16 Indonesia akan memiliki amunisi baru di sektor penjaga gawang.
Baca juga: LINK Nonton TV Online Gratis Live Streaming Indosiar Timnas U16 Indonesia vs Singapura Sekarang
Baca juga: LINK TV Online Live Streaming Indosiar Timnas U16 Indonesia vs Singapura Gratis Nonton di Sini
Dia adalah Ikram AlGiffari.
Sebelumnya, Ikram AlGiffari, menepi karena menderita cacar air. Dia harus absen saat timnas U-16 Indonesia memetik kemenangan 2-0 atas Filipina, Minggu (31/7/2022).
Kabar baik dari Ikram AlGiffari ini membuat stok kiper timnas U-16 Indonesia bertambah.
Untuk dua pemain lainnya yang menempati penjaga gawang ada nama Andhika Putra Setiawan dan Andrika Fathir Rachman.
"Alhamdulillah sekarang sudah bisa bergabung," ucap pelatih timnas U-16 Indonesia, Bima Sakti saat ditemui seusai latihan, Selasa (2/8/2022).
"Dan sekarang kami punya tiga kiper, bisa kami rotasi," kata pelatih berusia 46 tahun tersebut.
Baca juga: Hasil Perubahan Jadwal Liga Champion UEFA Efek Piala Dunia 2022, Pemicu Niat Messi - Neymar di PSG
Baca juga: Demi Pengganti Romagnoli di AC Milan Kini Maldini Ubah Sasaran, 12 Pemain Baru ke AC Monza
Mengenai peluang Ikram AlGiffari tampil melawan Singapura, Bima Sakti, belum bisa menjamin.
Karena Bima Sakti harus lebih dulu berkomunikasi dengan pelatih kiper, Markus Horison.
Ditambah lagi, Ikram AlGiffari harus mengejar kondisi fisik dari pemain lainnya.
Karena dia belum lama bergabung latihan setelah sebelumnya diisolasi selama beberapa waktu.
"Kami lihat nanti, yang bisa menentukan coach Markus, kami lihat dia sudah 10 hari diisolasi, di kamar sendiri, baru kemarin ikut latihan," kata Bima Sakti.
