Liga Inggris

Jadwal Siaran Bola Hari ini, Man United vs Crystal Palace Streaming MU TV Gratis, Ujian ten Hag

Untuk hari ini, jadwal bola di TV ada Manchester United vs Crystal Palace tayang live streaming di TV Online MU TV, ini cara nonton gratisnya

Editor: Rahmadhani
Twitter.com/Manchester United
Erik ten Hag, pelatih baru Manchester United. Pertandingan sepakbola Man United vs Crystal Palace hari ini tidak akan tayang lewat siaran langsung TV lokal Indonesia, tapi lewat dan Live Streaming TV Online MU TV, simak jadwal jam mainnya. 

TRIBUNKALTENG.COM - Berikut ini jadwal siaran langsung bola hari ini Selasa (19/7/2022) di stasiun TV Indonesia maupun live streaming.

Meski di tengah pekan, jadwal sepakbola tetap diramaikan dengan pertandingan-pertandingan uji coba pramusim klub-klub top Eropa.

Untuk hari ini, jadwal bola akan dipanaskan pertemuan Manchester United vs Crystal Palace.

Pertandingan sepakbola Man United vs Crystal Palace hari ini tidak akan tayang lewat siaran langsung TV lokal Indonesia, tapi lewat dan Live Streaming TV Online MU TV.

Baca juga: Nasib Cristiano Ronaldo di Liga Champions, Imbas Drawing Liga Champion Real Madrid vs Juventus

Baca juga: Nasib Transfer Zaniolo ke Juventus Usai AS Roma Datangkan Dybala, Intip Hasil Pembicaraan Mourinho

Live Streaming MU TV bisa ditonton gratis dengan cara mendownload aplikasi MU TV di Google Play Store untuk smartphone Android maupun App Store untuk iPhone.

Sementara untuk TV lokal Indonesia, jadwal siaran langsung bola untuk hari ini tidak ada.

Kembali ke pertandingan, laga melawan Crystal Palace menjadi laga ketiga Erik ten Hag melatih Manchester United.

Metode ten Hag yang dipuji pemainnya kini mendapatkan tantangan kembali.

Pada dua pertandingan sebelumnya, ten Hag membawa Manchester United menang atas Liverpool dan Melbourne Victory, juga pada ajang pramusim.

Erik ten Hag mulai melatih Manchester United pada musim panas 2022-2023 menggantikan Ralf Rangnick yang sebelumnya menjadi pelatih sementara.

Dikutip dari Goal International melalui Bolasport, salah satu pemain Manchester United, Luke Shaw mengatakan metode Erik ten Hag membuatnya terkesan.

Luke Shaw mengatakan ia bisa melihat peningkatan di skuad Man United.

Sebab, Erik ten Hag punya standar yang tinggi untuk para anak buahnya.

“Man United tidak boleh puas dengan situasi yang ada sejauh ini. Penampilan Man United tidak seperti yang seharusnya. Kami tahu Man United wajib meningkatkan intensitas,” ujar Luke Shaw.

“Dari dua minggu terakhir, terutama dari sesi latihan, menunjukkan kami mengalami peningkatan. Bahkan pada pertandingan, menurut saya Man United menunjukkan hal baru.”

Sumber: Tribun Kalteng
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved