Liga 1 2022

Update Kondisi Pemain PSM Jelang Kontra PSS di Liga 1 2022, Tavares Beri Isyarat soal Transfer

Jadwal Liga 1 2022 PSS Sleman vs PSM Makassar adalah pada Minggu (24/7/2022) yang disiarkan langsung dan Live Streaming Indosiar, jam tayang menyusul

Editor: Rahmadhani
Instagram PSM Makassar
Pelatih PSM Makassar Bernardo Tavares memimpin anak asuhnya berlatih di Stadion Segiri, Samarinda beberapa waktu lalu 

Media Officer PSM, Sulaiman Abdul Karim, mengatakan Ganjar Mukti dan Samuel Simanjuntak juga telah pulih.

Ganjar sebelumnya alami cedera di sesi latihan pada Minggu (12/6/2022). Dia alami cedera lutut.

Sedangkan Samuel Simanjuntak alami cedera hamstring saat lawan Persikabo 1973 pada Selasa (14/6/2022).

Akibat cedera dialami, dua pemain ini tak diikutkan berlaga di AFC Cup 2022.

Sulaiman menyampaikan, Ganjar dan Samuel kondisinya sudah membaik.

Akan bergabung dengan tim saat pemusatan latihan di Yogyakarta pada 14 Juli.

"Ganjar sudah mulai membaik, dia akan gabung sama kita saat TC di Yogyakarta, termasuk Samuel," terangnya.

Laga Arema vs PSM Makassar di kompetisi Piala Presiden 2022 , Sabtu (11/6/2022) lalu
Laga Arema vs PSM Makassar di kompetisi Piala Presiden 2022 , Sabtu (11/6/2022) lalu (Instagram PSM Makassar)

* Isyarat Tambah Pemain

PSM Makassar bakal jadi tim Indonesia paling sibuk musim ini.

Selain ikut kompetisi lokal Liga 1 2022 serta Piala Indonesia 2022, PSM Makassar masih akan berjuang dalam ajang Piala AFC 2022.

Di Piala AFC 2022, PSM jadi satu-satu wakil Indonesia yang tersisa setelah Bali United tersingkir.

Tim berjuluk Juku Eja ini akan menghadapi Kedah FC Agustus mendatang dalam babak play off Piala AFC 2022 Zona Asean.

Sebelumnya, PSM juga sudah mengikuti ajang pramusim Piala Presiden 2022 dimana mereka hanya mampu sampai babak perempat final.

Mengikuti sejumlah ajang bergengsi, pelatih PSM Makassar rupanya menginginkan kedalaman skuad yang mumpuni.

Khusus untuk Liga 1 2022, saat ini PSM Makassar memiliki waktu 25 hari rampungkan pendaftaran pemain.

Sumber: Tribun Timur
Halaman 2/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved