Piala AFF U19 2022
STY Sorot Kwateh! Jadwal Siaran Live Indosiar Timnas U19 vs Thailand Piala AFF U19 2022 & Jam Tayang
Jadwal siaran langsung & Live Streaming TV Indosiar Timnas U19 Indonesia vs Thailand Piala AFF U-19 2022 adalah hari Rabu tayang jam 20.00 WIB
TRIBUNKALTENG.COM - Berikut ini preview serta jadwal tayang dan link Live Streaming Bola di Indosiar pertandingan Timnas U19 Indonesia vs Thailand di ajang Piala AFF U-19 2022.
Jadwal siaran langsung dan Live Streaming TV Online Indosiar Piala AFF U-19 2022 antara Timnas U19 Indonesia vs Thailand adalah pada hari Rabu (6/6/2022) yang tayang mulai jam 20.00 WIB.
Link Live Streaming Indosiar gratis untuk menonton laga Timnas U19 Indonesia vs Brunei Darussalam bisa diakses di berita ini.
Pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong rupanya ikut menyoroti soal anak asuhnya yang mendapat bullyan di media sosial terutama setelah laga perdana melawan Vietnam yang berakhir 0-0 di Piala AFF U-19 2022.
Baca juga: Link TV Online Indosiar! Gratis Live Streaming Timnas U19 vs Thailand Piala AFF Rabu 6 Juli 2022
Shin Tae-yong akhirnya buka suara terkait bully-an yang dialami anak asuhnya di timnas U-19 Indonesia.
Timnas U-19 Indonesia yang gagal meraih kemenangan di laga perdana Piala AFF U-19 2022 melawan Vietnam mendapat cacian di media sosial.
Garuda Nusantara dianggap warganet banyak menyia-nyiakan peluang hingga hasil seri 0-0 harus diterima oleh mereka.
Salah satu pemain yang paling dibully adalah Ronbaldo Kwateh.
Pemain keturunan Liberia itu mendapat cacian di akun instagram.
Menanggapi hal itu, Shin Tae-yong pasang badan.
Daripada membully, Shin Tae-yong meminta masyarakat Indonesia mendukung saja perjuangan para pemain timnas U-19 Indonesia.
"Soal dibully, karena masyarakat cinta Indonesia," kata Shin Tae-yong pasca-laga melawan Brunei Darussalam pada Senin (4/7/2022).
"Ada baiknya beri dukungan penuh daripada bully di medsos," tambahnya.
Timnas U-19 Indonesia berhasil menang besar 7-0 atas Brunei Darussalam pada Senin malam WIB.
Hasil ini membuat anak-anak asuhan Shin Tae-yong mengumpulkan poin 4 dan bercokol di peringkat dua klasemen grup A sementara.
