Piala Presiden 2022
Hasrat Thomas Doll di Laga Persija vs RANS Bisa Dirusak Makan Konate, ini Kata Rahmad Darmawan
Ada harapan Thomas Doll menang di laga Persija vs RANS di Piala Presiden 2022. Makan Konate yang diprediksi akan dimaikan Rahmad Darmawan jadi ancaman
"Saya respek dengan Persija Jakarta dan tidak ada masalah di sana," kata Makan Konate.
"Saya akan bermain secara profesional," ucap pemain asal Mali itu.
Sebagai pemain baru, Makan Konate akan menunjukan penampilan terbaiknya untuk RANS Nusantara FC demi bisa kalahkan Persija Jakarta.
Ia juga mengaku sangat senang bisa menghadapi mantan klubnya itu jika diberikan kepercayaan bermain.
"Saya akan berikan penampilan maksimal melawan Persija Jakarta karena saya sekarang sudah membela RANS Nusantara FC."
"Dan secara pribadi saya selalu senang melawan mantan tim," ucap eks pemain Arema FC, Persib Bandung, dan Persebaya Surabaya itu.
Jika nantinya mampu mencetak gol ke gawang Persija Jakarta, Makan Konate tidak akan selebrasi.
Sebab, ia selalu menghormati mantan klubnya itu meski kini sudah berbeda klub.
"Saya tidak akan selebrasi jika cetak gol."
"Paling saya hanya sujud kepada Allah," ucap Makan Konate.
Kini, tim berjuluk Macan Kemayoran itu terpaksa menempati urutan paling buncit di klasemen grup B ajang Piala Presiden 2022.
Kesempatan meraih tiga poin perdana di babak penyisihan grup B kontra RANS Nusantara memang sangat terbuka bagi Persija.
Sebab, tim milik Raffi Ahmad itu memang belum memiliki pengalaman bermain di kompetisi Piala Presiden.
Sayangnya saat melawan Macan Kemayoran nanti, RANS Nusantara bakal mengeluarkan senjata anyar andalannya.
Di mana, nama Makan Konate digadang-gadang bakal tampil perdana bersama RANS Nusantara.
